Gunung Semeru Erupsi 3 Kali Hari Ini, Tinggi Letusan Capai 1 Km

detik.com
8 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

Gunung Semeru di perbatasan Kabupaten Lumajang dan Malang, Provinsi Jawa Timur mengalami erupsi tiga kali pagi ini. Tinggi letusan mencapai 1 kilometer (km).

Dilansir Antara, Jumat (30/1/2026), Petugas Pos Pengamatan Gunung Semeru, Sigit Rian Alfian, mengatakan erupsi pertama terjadi pada pukul 04.44 WIB dengan tinggi kolom letusan teramati sekitar 800 meter di atas puncak atau 4.476 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Kolom abu teramati berwarna putih hingga kelabu dengan intensitas tebal ke arah timur laut dan timur. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 22 milimeter (mm) dan durasi 154 detik.

Baca juga: Gunung Api Karangetang Sulut Berstatus Waspada, Warga Diminta Jaga Jarak

Kemudian gunung kembali erupsi pukul 05.16 WIB dengan tinggi kolom letusan lebih tinggi dari yang pertama yakni teramati sekitar 900 meter di atas puncak (4.576 mdpl). Kolom abu teramati berwarna putih hingga kelabu dengan intensitas tebal ke arah timur. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 23 mm dan durasi 122 detik.

Lalu, pada pukul 05.52 WIB erupsi ketiga dengan tinggi kolom letusan lebih tinggi dari yang kedua yakni mencapai sekitar 1.000 meter di atas puncak ( 4.676 mdpl). Kolom abu teramati berwarna putih hingga kelabu dengan intensitas tebal ke arah timur. Erupsi terekam di seismograf dengan amplitudo maksimum 23 mm dan durasi 108 detik.

Sigit menjelaskan saat ini Gunung Semeru berada pada status aktivitas vulkanik Level III (Siaga), sehingga Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) memberikan sejumlah rekomendasi, yakni masyarakat tidak boleh melakukan aktivitas apapun di sektor tenggara di sepanjang Besuk Kobokan, sejauh 13 kilometer dari puncak (pusat erupsi).

Di luar jarak tersebut, katanya, masyarakat tidak boleh melakukan aktivitas pada jarak 500 meter dari tepi sungai (sempadan sungai) di sepanjang Besuk Kobokan karena berpotensi terlanda perluasan awan panas dan aliran lahar hingga jarak 17 kilometer dari puncak.

Baca juga: Gunung Semeru Kembali Erupsi, Luncurkan Awan Panas Sejauh 5 Km

Masyarakat juga dilarang beraktivitas dalam radius 5 kilometer dari kawah/puncak Gunung Semeru, karena rawan terhadap bahaya lontaran batu (pijar).

Dia juga meminta masyarakat mewaspadai potensi awan panas, guguran lava, dan lahar di sepanjang aliran sungai/lembah yang berhulu di puncak Gunung Api Semeru, terutama sepanjang Besuk Kobokan, Besuk Bang, Besuk Kembar, dan Besuk Sat, serta potensi lahar pada sungai-sungai kecil yang merupakan anak sungai dari Besuk Kobokan.

Baca juga: 127 Gunung Berapi di Indonesia Bersatus Aktif




(zap/idn)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Media Belanda Bawa Kabar Baik, Selain Maarten Paes, Ajax Amsterdam Buka Peluang Rekrut Bek Kiri Timnas Indonesia
• 11 jam lalutvonenews.com
thumb
Raih 6 Medali, SWA RoboKnights Wakili Indonesia ke Kejuaraan Dunia VEX Robotics di AS
• 11 jam lalumedcom.id
thumb
Ambisi PSI Bangun Kandang Gajah di Basis Partai Lain, dari Jawa Tengah hingga Sulawesi
• 5 jam lalukompas.com
thumb
Tiga Jenazah Korban Longsor di Cisarua Ditemukan, 24 Orang Masih Dicari
• 21 jam laluidxchannel.com
thumb
Perolehan Penonton Hari Pertama 4 Film Indonesia Terbaru: Kuyank Unggul Tipis dari Kafir
• 55 menit lalutabloidbintang.com
Berhasil disimpan.