Wayan Koster Minta Menkeu Purbaya Turunkan Biaya Pita Cukai Arak Bali

genpi.co
3 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Gubernur Bali Wayan Koster meminta Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa menurunkan biaya pita cukai arak Bali.

Wayan Koster mengatakan pihaknya mematok target pengurangan biaya produksi arak Bali, supaya meringankan beban perajin.

Dia mengungkapkan sejumlah biaya yang bisa ditekan, yakni dana untuk kemasan botol arak Bali dan biaya cukai.

“Saya akan bersurat ke Menkeu, agar pita cukai arak Bali lebih murah. Harusnya negara berpihak pada rakyat kecil,” katanya dikutip dari Antara, Jumat (30/1).

Politikus PDIP itu menyampaikan biaya arak Bali dengan volume 750 ml, sebesar Rp 100 ribu untuk mendapatkan pita cukai.

Banyak perajin juga terbebani botol kemasan yang harus impor dari Tiongkok. Dia pun berharap Dirjen Industri Agro Kementerian Perindustrian, menyediakannya di dalam negeri.

“Pak Dirjen kalau bisa, jangan impor botolnya. Produk lokal Indonesia atau dibuat di Bali, agar lebih bersaing,” tuturnya.

Koster menyampaikan biaya yang harus dikeluarga perajin dan petani arah Bali, cukup besar. Hal ini, membuat keuntungan yang didapatkan sangat tipis.

“Petani cuma dapat Rp 40 ribu. Harga botol sekitar Rp 30 ribu, ongkos produksi Rp 150 ribu, ditambah pita cukai Rp 100 ribu,” ujarnya.

Dia mengatakan Pemprov Bali mematok target menurunkan beban perajin dan petani arak Bali, supaya produknya bisa bersaing dengan minuman luar negeri.

“Mari doakan, agar arak Bali menjadi minuman spirit ke tujuh dunia, dengan mendeskripsikan kekhasannya,” ucapnya. (ant)

Kalian wajib tonton video yang satu ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Hasil Thailand Masters 2026: Sikat Wakil Tuan Rumah Straight Game, Raymond/Joaquin Melenggam Mulus ke Perempat Final
• 19 jam lalutvonenews.com
thumb
Disambangi Bos Bank Dunia, Purbaya Pamer Keris!
• 10 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Iman Rachman Mundur, BEI Bakal Dipimpin Plt Direktur Utama
• 3 jam laluidxchannel.com
thumb
Susul AS, Investor China dan Taiwan Berebut Masuk RI Bangun Pabrik Ini
• 11 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
China Eksekusi Mati 11 Anggota Sindikat Online Scam
• 22 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.