Hasil BRI Super League: Gol Semata Wayang Andrew Jung Bawa Persib Kalahkan Tuan Rumah Persis

bola.com
3 jam lalu
Cover Berita

Bola.com, Jakarta - Persib Bandung sukses mengalahkan Persis Solo dengan skor 1-0 pada pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026 hari Sabtu sore WIB.

Gol semata wayang Persib dicetak oleh Andrew Jung menit ke-39 sekaligus memantapkan posisi Maung Bandung di puncak klasemen BRI Super League musim ini. 

Advertisement
BACA JUGA: BRI Super League: Resmi Datangkan Eks Striker Timnas Brasil U-23, Stok Penyerang Persis Solo Semakin Melimpah!

Usai laga ini, Persib sudah mengumpulkan 44 poin atau unggul tiga poin dari Persija Jakarta di urutan kedua. Namun Borneo FC di urutan ketiga dengan 40 poin belum memainkan laga pekan ke-19. 

Persib Bandung sejatinya menguasai permainan dan memberikan tekanan sejak babak pertama. Namun upaya Persib baru membuahkan hasil pada menit 39.

Kala itu umpan Eliano Reijnders disambut tandukan Andrew Jung yang berdiri bebas di kotak penalti. Tandukan striker asal Prancis itu tidak mampu diadang penjaga gawang Persis.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
3 Kampus Terdampak Bencana Sumatera Dapat Beasiswa Pendidikan, Unand, USU, dan Syiah Kuala
• 17 jam laludisway.id
thumb
Said Abdullah Apresiasi Mundurnya Mahendra Siregar: Masih Ada Integritas
• 20 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Hadapi Ramadan 2026, Bobby Nasution Pastikan Pangan Sumut Aman dan Surplus
• 15 jam lalumediaapakabar.com
thumb
Buat Karya di Rehabilitasi Narkoba, Onad Merasa Sangat Dibantu
• 13 jam lalugenpi.co
thumb
Hasan Nasbi Nilai Jokowi Tambah Peluang PSI Lolos Parlemen
• 14 jam lalugenpi.co
Berhasil disimpan.