- Presiden Prabowo Subianto menyampaikan komitmen pemerintah untuk selalu bersama rakyat saat perayaan Tahun Baru di Tapanuli Selatan.
- Prabowo menginstruksikan para menteri untuk memantau dan memeriksa daerah-daerah yang sedang terdampak bencana alam.
- Presiden mengingatkan pentingnya menghormati, menjaga, merawat alam sekaligus selalu waspada terhadap tantangan alam.
Suara.com - Presiden Prabowo Subianto menegaskan ia sebagai kepala negara dan kepala pemerintah tidak akan meninggalkan rakyat. Prabowo turut menyampaikan pesan tentang menjaga alam.
Pernyataan itu disampaikan Prabowo saat memberikan sambutan pada malam pergantian Tahun Baru bersama masyarakat Desa Batu Hula, Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan, Sumatera Utara, Rabu (31/12/2025).
Prabowo memastikan pemerintah akan hadir bersama rakyat, terlebih saat rakyat tengah menghadapi musibah.
“Kita menghadapi kesulitan, kita menghadapi musibah, kita menghadapi tantangan. Tapi kita harus terus semangat, ikhlas, kita harus terus kuat, tegar jiwa kita, dan yang paling penting tadi kita harus gotong royong, kita harus bersama-sama menghadapi kesulitan," kata Prabowo.
"Dan percayalah bahwa pemerintahmu, bahwa pemimpin-pemimpinmu, bahwa presidenmu tidak akan pernah meninggalkan saudara-saudara sekalian. Kita akan bersama,” Prabowo menambahkan.
Melalui sambutannya, Prabowo menyampaikan rasa syukur kepada Tuhan atas kesehatan dan kekuatan yang masih diberikan di tengah berbagai tantangan.
Ia mengajak seluruh masyarakat untuk tetap tegar, ikhlas, dan menjaga semangat kebersamaan.
Mengenai kehadirannya di tengah-tengah rakyat dalam pergantian malam tahun baru, Prabowo menegaskan kehadirannya merupakan bentuk komitmen pemerintah untuk selalu bersama rakyatnyang kini terdampak bencana.
“Kita, saya tugaskan untuk menteri-menteri semua berpencar, mengecek, melihat, memeriksa semua perkembangan di semua daerah yang terdampak,” kata Prabowo.
Baca Juga: Ogah Terjebak Macet, Wali Kota Jogja Pilih Naik Motor Pantau Keramaian Malam Tahun Baru
Prabowo lantas mengingatkan masyarakat untuk selalu waspada terhadap tantangan alam.
“Alam harus kita hormati, alam harus kita jaga, alam harus kita rawat, tidak boleh kita rusak alam, tapi kita waspada karena memang alam itu sering memberi tantangan dan cobaan bagi kita semua,” kata Prabowo.
Presiden Prabowo Subianto menegaskan ia sebagai kepala negara dan kepala pemerintah tidak akan meninggalkan rakyat. (Foto dok. Biro Pers Istana Kepresidenan)Doa Bersama
Suasana di Posko Kesehatan Kodam I/Bukit Barisan berubah menjadi lebih ceria, menyusul kehadiran Prabowo yang memilih menghabiskan waktu pergantian tahun baru bersama masyarakat di Desa Batu Hula, Kecamatan Batang Toru, Kabupaten Tapanuli Selatan.
Melansir keterangan Sekretariat Presiden, tepuk tangan, senyum lebar, dan tawa anak-anak menyambut Prabowo yang datang tanpa jarak, tanpa protokoler yang kaku, dan langsung berbaur dengan masyarakat.
Prabowo tampak bersalaman, menyapa satu per satu warga, serta duduk bersama menantikan detik-detik pergantian tahun tanpa sekat dan tanpa formalitas,


