Menko Polkam Klaim Jelang Malam Tahun Baru 2026 Aman, Tak Ada Kejadian Menonjol

viva.co.id
12 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Menjelang detik-detik pergantian Tahun Baru 2026, pemerintah memastikan situasi nasional berada dalam kondisi terkendali.

Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Menko Polkam) Djamari Chaniago mengklaim, hingga saat ini tidak ada kejadian menonjol yang mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat di berbagai daerah.

Baca Juga :
Makan 12 Anggur Jelang Tahun Baru Bikin Keberuntungan? Begini Faktanya Menurut Ahli Feng Sui
Perayaan Tahun Baru 2026, Kapolri Sebut Mayoritas Daerah Patuh Tidak Pesta Kembang Api

Kepastian tersebut disampaikan Djamari usai mengikuti teleconference pemantauan situasi kamtibmas bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, serta jajaran kementerian dan lembaga terkait.

“Tidak ada hal yang menonjol selama kami melakukan hubungan tadi dengan daerah-daerah,” kata Djamari usai teleconference di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu, 31 Desember 2025.

Selain memantau aspek keamanan, pemerintah juga mencermati kondisi cuaca di sejumlah wilayah. Djamari menyebut, prediksi cuaca ekstrem yang sebelumnya disampaikan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) belum menunjukkan eskalasi signifikan.

“Perkiraan khususnya dari BMKG yang sudah meramalkan cuaca yang tadinya agak sedikit perlu perhatian. Seperti di Jawa Tengah diramalkan akan ada hujan lebat, di sana tidak terjadi bahkan sudah menurun menjadi gerimis saja,” kata dia.

Dari sisi pergerakan masyarakat, situasi juga terpantau relatif lancar. Meski demikian, Djamari mengakui adanya peningkatan mobilitas di sejumlah daerah tujuan wisata, seperti Bali dan Yogyakarta, seiring libur panjang akhir tahun.

“Ini menunjukkan bahwa kita semua, masyarakat dan para petugas di lapangan menjaga suasana untuk bisa dinikmati oleh semua warga. Dan persiapan itu sudah kita lakukan sejak operasi lilin diberlakukan sampai dengan nanti operasi akan diselesaikan ada waktunya,” kata dia.

Djamari berharap, kondisi aman dan kondusif ini dapat terus terjaga hingga puncak perayaan malam Tahun Baru 2026. Ia menekankan pentingnya kebersamaan dan kedisiplinan semua pihak selama pelaksanaan Operasi Lilin.

“Semoga apa yang sudah dilakukan bersama-sama dengan masyarakat bisa kita selesaikan sampai dengan selesai operasi lilin ini berakhir, dan tidak terjadi sesuatu apapun selama waktu kita melaksanakan Operasi Lilin ini,” tuturnya.

Baca Juga :
BHC Jadi Bukti Pelabuhan Bisa Jadi Destinasi Wisata Tahun Baru
312 Ribu Personel Polri Dikerahkan Pastikan Keamanan Perayaan Tahun Baru 2026 di Indonesia
Rayakan Momen Tahun Baru 2026, Tarif LRT Jakarta Cuma Rp 1

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Jarang Diketahui, 10 Negara Ini Tidak Merayakan Tahun Baru 1 Januari
• 6 jam lalucelebesmedia.id
thumb
Malam Tahun Baru di Lokasi Bencana, Prabowo Ajak Warga Doa Bersama
• 10 jam laluidxchannel.com
thumb
Pemprov DKI Jakarta Kumpulkan Rp3,6 Miliar untuk Korban Bencana Sumatra Saat Perayaan Tahun Baru
• 9 jam laluliputan6.com
thumb
Prabowo Diapit Sjafrie dan AHY Sambut Tahun Baru di Posko Pengungsi
• 11 jam lalurepublika.co.id
thumb
Wapres Gibran targetkan kawasan legislatif-yudikatif IKN rampung 2027
• 18 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.