10 Daerah di Aceh Perpanjang Status Tanggap Darurat Bencana

jpnn.com
6 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 10 kabupaten di Provinsi Aceh telah menetapkan perpanjangan status tanggap darurat bencana hidrometeorologi 2025.

Sekretaris Daerah (Sekda) Aceh sekaligus Ketua Posko Tanggap Darurat Bencana Aceh, M Nasir mengatakan, keputusan tersebut diambil karena masih dibutuhkan penanganan yang lebih maksimal.

BACA JUGA: Aceh Diguncang 11 Kali Gempa Bumi, BMKG Imbau Masyarakat Tetap Tenang

"Perpanjangan status tanggap darurat ini bertujuan agar penanganan dapat berjalan lebih optimalkan di lapangan," kata Nasir dikutip Kamis (1/1).

M Nasir mencatat, adapun 10 daerah yang telah memperpanjang status tanggap darurat tersebut yakni Kabupaten Aceh Tamiang dan Bireuen menetapkan, mulai 24 Desember 2025 hingga 6 Januari 2026.

BACA JUGA: Teddy Ungkap Prabowo Kirim Helikopter Pribadi untuk Gubernur Aceh

Kemudian, Aceh Timur dan Aceh Tenggara dan Aceh Tengah, mulai 26 Desember 2025 hingga 8 Januari 2026. Lalu Aceh Utara, mulai 30 Desember 2025 hingga 5 Januari 2026.

Selanjutnya, Kabupaten Bener Meriah tanggap darurat diperpanjang tujuh hari mulai 31 Desember 2025 hingga 6 Januari 2026. Lalu, Gayo Lues, telah berjalan sejak 22 Desember dan berakhir hari ini.

Lalu, untuk wilayah terdampak di Kabupaten Pidie, status ini berlaku mulai 25 Desember 2025 hingga 5 Januari 2026. Dan terakhir Kabupaten Pidie Jaya, yakni sejak 23 Desember hingga berakhir pada hari ini, 31 Desember 2025.

Selain itu, terdapat enam kabupaten/kota lainnya di Aceh yang juga telah bergeser statusnya, beralih dari fase transisi darurat menuju pemulihan.

"Kami melihat ada progres di enam daerah. Tetapi, bagi 10 kabupaten yang perpanjangan, kondisi di lapangan masih memerlukan penanganan khusus dalam status tanggap darurat," ujarnya.

"Kami ingin memastikan seluruh logistik, perbaikan infrastruktur darurat, dan pelayanan bagi warga terdampak tetap terpenuhi dengan baik," demikian M Nasir.(antara/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Elvi Robiatul


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pasukan Oranye Bergerak Sejak Dini Hari, Bersihkan Sampah Malam Tahun Baru
• 4 jam lalukumparan.com
thumb
Jadwal Bulu Tangkis 2026: Indonesia Open, All England, hingga Piala Thomas-Uber
• 4 jam lalukumparan.com
thumb
Ini Rangkaian Tayangan Awal Tahun Baru Metro TV pada Kamis, 1 Januari 2026
• 22 jam lalumetrotvnews.com
thumb
China Wajibkan Pelaporan Jejak Karbon Baterai Kendaraan Listrik Mulai 2026, Target Implementasi Penuh pada 2027
• 3 jam lalupantau.com
thumb
Malam Tahun Baru 2026, Sudirman Jakarta dan Braga Bandung Dipenuhi Aktivitas Warga
• 13 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.