Viral! Tawuran Pecah saat Awal Tahun di Flyover Klender, Polisi Turun Tangan

okezone.com
5 jam lalu
Cover Berita

JAKARTA - Aksi tawuran terjadi di kawasan Flyover Klender, Duren Sawit, Jakarta Timur saat perayaan malam tahun baru yang dilakukan sejumlah remaja. Namun polisi sigap membubarkan aksi tersebut.

Adapun aksi tawuran tersebut viral di media sosial Instagram, usai diunggah akun @jakarta.terkini. Dalam video terekam sekelompok remaja saling serang menggunakan petasan di jalanan.

"Ada (tawuran), tapi enggak ada korban, dan sebetulnya belum terjadi sih, jadi sudah bisa kita antisipasi lebih dahulu," ujar Kapolres Jakarta Timur, Kombes Alfian Nur kepada wartawan, Kamis (1/1/2026).

Baca Juga :
Polda Metro: 440 Aksi Tawuran Terjadi Sepanjang 2025

Polisi lebih dahulu mengantisipasi sebelum terjadinya aksi tawuran. Pasalnya, polisi telah menduga adanya sekelompok remaja yang menyalakan petasan di kawasan tersebut.

"Jadi itu bisa kita antisipasi, anggota kita yang perintis bisa antisipasi. Itu mereka kan janjian, seperti menyalakan petasan, itu kan tanda kode biasa seperti itu kan,’’ujarnya.

‘Nah kita sudah tahu, kita langsung antisipasi pas ada petasan, dari situ sebelum adanya tawuran langsung kita urai, kita pisahkan, kemudian hingga aman," tutup Alfian.

Baca Juga :
Rawan Tawuran, Polisi Ingatkan Pelajar di Tanjung Priok soal Kenakalan Remaja hingga Pornografi

(Fahmi Firdaus )


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Pep Guardiola: Rodri dan Doku Sudah Kembali dan Bisa Lawan Sunderland
• 21 jam laluharianfajar
thumb
Warga Asal Bandung Pilih Rayakan Tahun Baru 2026 di Bundaran HI: Asik Banget, Meriah!
• 14 jam lalutvonenews.com
thumb
Jejak sunyi perang narkoba
• 12 jam laluantaranews.com
thumb
FX Sudirman, Panggung Hiburan "Alternatif" Malam Tahun Baru 2026 di Jakarta
• 18 jam lalubisnis.com
thumb
Pelatih Valencia Hilang, Warga Labuan Bajo Diminta Patuh Larangan Pelayaran
• 10 jam lalugenpi.co
Berhasil disimpan.