Studi: Perempuan Single Cenderung Merasa Bahagia dan Tidak Kesepian

kumparan.com
3 jam lalu
Cover Berita

Selama ini, perempuan yang memilih hidup tanpa pasangan kerap lekat dengan stereotip kesepian. Namun, sebuah studi psikologi dari University of Toronto justru menemukan hal berbeda, Ladies.

Secara rata-rata, perempuan yang hidup single justru dilaporkan memiliki tingkat kebahagiaan yang lebih tinggi dibanding laki-laki. Bukan hanya soal emosi sesaat, tetapi juga kepuasan hidup secara menyeluruh.

Alasan Perempuan Single Merasa Lebih Bahagia Jika Dibanding Laki-laki

Penelitian yang dipimpin oleh Elaine Hoan bersama Profesor Geoff MacDonald ini melibatkan hampir 6.000 responden dewasa. Para partisipan diminta menilai empat aspek kesejahteraan: kepuasan terhadap status hubungan, kepuasan hidup, kepuasan seksual, serta seberapa besar keinginan untuk memiliki pasangan.

Hasilnya, perempuan lebih nyaman dengan status hidupnya saat ini dan tidak merasa ada yang ‘kurang’, meski tanpa hubungan romantis. Salah satu faktor yang menjelaskan temuan ini adalah tekanan sosial yang berbeda antara laki-laki dan perempuan.

Norma maskulinitas tradisional masih menempatkan pasangan sebagai simbol keberhasilan dan status bagi laki-laki. Sementara itu, perempuan cenderung memiliki ruang yang lebih luas untuk membangun kebahagiaan secara mandiri, melalui jejaring sosial yang kuat, kemandirian finansial, serta kebebasan menikmati hidup tanpa tuntutan relasional tertentu, termasuk dalam hal seksual.

Studi ini juga menyoroti realitas hubungan heteronormatif yang kerap membebani perempuan dengan kerja domestik dan emosional yang tidak seimbang. Dalam konteks ini, hidup sendiri justru terasa lebih adil dan menenangkan bagi sebagian perempuan.

Temuan ini menegaskan bahwa menjadi single atau memilih untuk tidak memiliki pasangan justru bukanlah kegagalan. Bagi banyak perempuan, single justru menjadi ruang aman untuk hidup yang lebih utuh dan bahagia.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Siapa yang Akan Mengelola Gaza? “Usulan Turki” Membuat Netanyahu Melotot di Tempat
• 9 jam laluerabaru.net
thumb
Libur Nataru: 8,6 Juta Wisatawan Kunjungi Jawa Tengah hingga Awal Januari 2026
• 5 detik lalumetrotvnews.com
thumb
Potret Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2026 di Riau: Dari Inhu hingga Rohul
• 7 jam laludetik.com
thumb
Anrez Adelio Dipolisikan Pacar, Disebut Lari dari Tanggung Jawab Usai Menghamili
• 5 jam laluviva.co.id
thumb
Gempa M5,0 Guncang Kepulauan Talaud Sulut, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami
• 5 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.