Warga Rela Menabung untuk Habiskan Libur Tahun Baru di Blok M

bisnis.com
2 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA — Kawasan Blok M menjadi salah satu destinasi wisata masyarakat Jabodetabek saat momentum libur Tahun Baru 2026. Beberapa warga bahkan rela untuk menabung demi dapat menikmati momen tersebut.

Salwa (20), perempuan asal Bekasi, Jawa Barat menjadi salah satu di antara banyaknya pengunjung yang telah menabung demi dapat menikmati momen liburan di Blok M. Perempuan yang tengah dalam masa perkuliahan ini bahkan rela menyisihkan sejumlah uangnya untuk bepergian ke kawasan ternama di Jakarta ini.

Dengan berbekal sekitar Rp400.000, Salwa berharap dapat membeli baju dan sejumlah barang yang telah dia idam-idamkan sejak lama di Blok M.

Salwa semula berencana membeli berbagai pakaian ternama di Blok M. Namun, sesak pengunjung membuat perempuan ini belum menenteng satu pun tas berisikan pakaian.

googletag.cmd.push(function() { googletag.display("div-gpt-ad-parallax"); });

Bahkan, untuk sekadar melakukan wisata kuliner, Salwa dan kawannya belum bisa merealisasikan rencana itu. Keramaian Blok M membuat Salwa kebingungan untuk memilih restoran yang nyaman.

“Rencananya pengin kuliner, ingin jalan-jalan saja, tetapi ramai banget, enggak ada tempat duduknya juga,” kata Salwa kepada Bisnis, Kamis (1/1/2025).

Baca Juga

  • Ada Tarif Khusus Rp1, Penumpang MRT Membludak saat Tahun Baru 2026
  • Besok (2/1) Puncak Arus Balik Nataru, Menhub Minta Seluruh Moda Perkuat Layanan
  • Ancol Sepi Pengunjung, Pedagang: Pendapatan Tahun Ini Terendah Sejak 2018

Ramainya Blok M pada momentum libur Tahun Baru 2026 membuat persepsinya terhadap Blok M sebagai kawasan yang padat. Pasalnya, ini adalah kali pertama dalam hidupnya untuk pergi ke Blok M.

Meskipun begitu, Salwa mengaku tidak menyesal datang ke Blok M pada momentum libur nasional sebab salah satu tujuannya adalah untuk menghabiskan waktu bersama teman.

“Saya enggak expect, sih, Blok M akan seramai ini,” katanya.

Senada, Eca (19), warga Bekasi, Jawa Barat juga mengaku baru pertama kali pergi ke Blok M hari ini. Untuk mempersiapkan kepergiannya ke kawasan jenama di Jakarta Selatan itu, dia bahkan rela menyisihkan gaji untuk dapat berbelanja di sana.

Sebagai perempuan yang baru bekerja, Eca rela menyisihkan Rp300.000 untuk berbelanja di Blok M. Meskipun begitu, dia mengaku masih belum memutuskan akan dibelanjakan apa sisa gaji tersebut.

“Ini sisa gaji saya pakai belanja. Enggak sayang sih, kan buat diri sendiri,” katanya saat ditemui di Blok M, Kamis (1/1/2026).

Sebelumnya diberitakan, kawasan Blok M, Jakarta Selatan, terpantau padat dipenuhi pengunjung saat perayaan libur Tahun Baru 2026. Berbagai kedai jenama menjadi pusat kunjungan para wisatawan di kawasan ini.

Berdasarkan pantauan Bisnis di lokasi pukul 17.00 WIB, berbagai kawasan Blok M, mulai dari Pasar Raya Blok M hingga Blok M Hub telah dipenuhi oleh pengunjung. Tidak hanya didatangi oleh anak muda, kawasan ternama di Jakarta Selatan ini juga turut didatangi oleh pengunjung dari berbagai usia.

Sejumlah tempat ternama di kawasan ini juga tampak menjadi pusat perhatian para pengunjung. Kedai Kopi Tuku misalnya, yang pada 2017 pernah dipromosikan oleh mantan Presiden Joko Widodo dan telah berkembang pesat saat ini, digandrungi oleh para pengunjung hingga membuat antrean yang panjang di luar kedai.

Meskipun begitu, tidak hanya kedai ternama yang ramai didatangi wisatawan. Berbagai kedai makanan dan minuman juga tampak dipenuhi oleh pengunjung.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
5 Berita Terpopuler: Ada Usulan Penghapusan PPPK Paruh Waktu, Optimistis Jadi PNS, tetapi Non-Database BKN Menunggu Loker
• 16 jam lalujpnn.com
thumb
Guterres kecam langkah Israel hentikan operasi UNRWA
• 9 jam laluantaranews.com
thumb
BNPB Sebut Akses Jalan Nasional di Aceh Sudah Pulih
• 5 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Friksi Saudi-UEA Dalam Konflik di Hadramout Yaman
• 15 jam lalukumparan.com
thumb
Prabowo Bertolak ke Aceh Tamiang, Cek Pembangunan Huntara Korban Bencana
• 14 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.