FAJAR.CO.ID, BANDUNG — Sidang gugatan perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya masih terus bergulir di Pengadilan Agama Bandung.
Bahkan, jadwal sidang cerai berikutnya yakni pada hari ini, Jumat (2/1) dengan agenda penyampaian kesimpulan dari masing-masing pihak.
“Agenda berikutnya penyampaian kesimpulan secara e-litigasi, dijadwalkan pada 2 Januari 2026,” beber, Panitera Pengadilan Agama Bandung, Dede Supriadi saat dikonfirmasi awak media.
Diketahui, pada sidang cerai Atalia Praratya dan Ridwan Kamil diadakan di Pengadilan Agama Bandung pada Rabu (31/12/2025), Atalia Praratya hadir langsung bersama tim pengacara.
Adapun, Ridwan Kamil hanya didampingi kuasa hukum. “Agendanya pemeriksaan pokok perkara,” beber Dede.
Dia membeberkan bahwa pihak Atalia Praratya dan Ridwan Kamil telah mengupayakan proses mediasi. Akan tetapi, mediasi buntu dan kedua pihak sepakat untuk berpisah.
“Di mediasi, dari laporan mediator, Pak RK dan Bu Atalia hadir. Tetapi, mediasi tidak berhasil,” ungkap Dede Supriadi. (jpnn/fajar)



