JAKARTA, KOMPAS.com - Polisi memastikan tiga korban tewas yang diduga keracunan di sebuah rumah kontrakan di Jalan Warakas VIII Gang 10, Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, merupakan satu keluarga.
Kanit Resmob Polres Metro Jakarta Utara Iptu Seno Adji Pradana mengatakan, ketiga korban yang tewas merupakan sang ibu dan dua anaknya, masing-masing satu laki-laki dan satu perempuan.
“Betul bahwa ketiga korban tersebut merupakan satu keluarga yang tinggal di sebuah kontrakan di sini,” kata Seno saat ditemui Kompas.com di lokasi kejadian, Jumat.
Baca juga: Kronologi Tabrakan Beruntun 5 Mobil di Lampu Merah Serpong
Ia menjelaskan, pihak kepolisian menerima laporan dari warga terkait penemuan tiga jenazah tersebut.
Setelah menerima laporan, petugas langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) bersama tim Inafis dan Dokkes Polres Metro Jakarta Utara.
var endpoint = 'https://api-x.kompas.id/article/v1/kompas.com/recommender-inbody?position=rekomendasi_inbody&post-tags=keluarga di warakas diduga keracunan, keluarga di warakas tewas diduga keracunan&post-url=aHR0cHM6Ly9tZWdhcG9saXRhbi5rb21wYXMuY29tL3JlYWQvMjAyNi8wMS8wMi8xNDU4Mjg5MS8zLWtvcmJhbi10ZXdhcy1kaWR1Z2Eta2VyYWN1bmFuLWRpLXdhcmFrYXMtc2F0dS1rZWx1YXJnYS10ZXJkaXJpLWRhcmktaWJ1&q=3 Korban Tewas Diduga Keracunan di Warakas Satu Keluarga, Terdiri dari Ibu dan 2 Anak§ion=Megapolitan' var xhr = new XMLHttpRequest(); xhr.addEventListener("readystatechange", function() { if (this.readyState == 4 && this.status == 200) { if (this.responseText != '') { const response = JSON.parse(this.responseText); if (response.url && response.judul && response.thumbnail) { const htmlString = `"Untuk saat ini masih kita dalami terkait dengan penyebab kematian dari para jenazah tersebut,” ujarnya.
Selain tiga korban meninggal dunia, terdapat satu korban lain yang merupakan anggota keluarga dan masih dalam kondisi kritis. Korban tersebut saat ini menjalani perawatan intensif di RSUD Koja, Jakarta Utara.
Menurut Seno, ketiga jenazah ditemukan di dalam satu unit kontrakan, tetapi berada di lokasi yang berbeda.
“Ada yang di masing-masing kamar dan di ruang tamu,” ucapnya.
Baca juga: 4 Anggota Keluarga di Warakas Diduga Keracunan, 3 Meninggal, 1 Kritis
Dalam proses olah TKP, polisi mengamankan sejumlah barang bukti yang diduga berkaitan dengan kejadian tersebut.
“Barang bukti yang kita amankan berupa botol minuman, kemudian juga ada beberapa bekas makanan, HP korban, dan barang-barang lainnya yang berkaitan,” kata Seno.
Ia menjelaskan, botol minuman yang diamankan berupa air mineral dalam kemasan. Sementara itu, tidak ditemukan sisa makanan di lokasi kejadian.
“Makanan tidak ada, hanya bungkus makanan saja di tong sampah. Kurang lebih tadi ada tiga jenis yang berbeda,” tuturnya.
Berdasarkan pemeriksaan awal, polisi menemukan adanya busa pada mulut ketiga jenazah.
“Dari pemeriksaan awal dari kasat mata, keluar busa dari mayat tersebut,” tambahnya.
Baca juga: Wisata Air Kalimalang Diharapkan Dongkrak Ekonomi Kota Bekasi
Saat ini, ketiga jenazah telah dibawa ke RS Polri untuk dilakukan autopsi. Polisi masih mendalami penyebab pasti kematian para korban.
Sebelumnya diberitakan, sebanyak empat penghuni rumah kontrakan di Jalan Warakas VIII Gang 10 Nomor 108, Kelurahan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara, diduga mengalami keracunan, pada Jumat (2/1/2026).
"Empat orang (keracunan). Masih kita lakukan olah TKP ya," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara Kompol Onkoseno Grandiarso Sukahar saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Kirimkan Apresiasi Spesial untuk mendukung Jurnalisme. Berikan apresiasi sekarang



