JAKARTA, KOMPAS.TV - Jadwal Liga Inggris 2025-26 pekan ke-20 akan bergulir mulai Sabtu (3/1/2026) hingga Senin (5/1/2026) dini hari WIB.
Pemuncak klasemen Liga Inggris 2025-26 sementara, Arsenal berhasil menjauhkan diri dari kejaran Manchester City usai memenangkan laga pekan 19 kontra Aston Villa.
Kini Arsenal telah memiliki raihan 45 poin, unggul empat angka dari City yang menguntit di posisi kedua.
Pada pekan ke-20 ini, Arsenal dijadwalkan melakoni laga tandang ke markas Bournemouth, Minggu (4/1/2026) pukul 00.30 dini hari WIB.
Secara head to head, Arsenal selalu kalah dalam dua pertemuan terakhir di ajang Liga Inggris. Namun, The Gunners selalu menang dalam enam laga terakhirnya di semua kompetisi.
Lain itu, Bournemouth gagal memetik poin penuh dari 10 pekan terakhir (5 imbang, 5 kalah). Kemenangan terakhir Bournemouth diraih pada bulan Oktober 2025 silam.
Baca Juga: Jadwal Serie A 2025-26 Akhir Pekan Ini: Cagliari vs AC Milan, Lazio vs Napoli, dan Inter vs Bologna
Sementara itu, Man City akan menjalani laga kandang kontra Chelsea pada Senin (5/1/2026) dini hari WIB.
City yang baru saja meraih hasil imbang kontra Sunderland, Jumat (2/1), diprediksi akan tampil ngotot sejak menit awal.
Terlebih, Chelsea tengah dalam kondisi yang tidak stabil. The Blues baru saja memecat pelatih Enzo Maresca setelah hanya meraih 2 kemenangan dari 9 laga terakhir di lintas kompetisi.
Penulis : Gilang Romadhan Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV
- jadwal liga inggris
- klasemen liga inggris
- Bournemouth vs Arsenal
- Manchester City vs Chelsea
- Liga Inggris 2025-26
- Premier League



