Grid.ID - Asal usul anak angkat Ridwan Kamil mendadak ramai jadi perbincangan. Bahkan ada yang mengaitkan anak angkat Ridwan itu dengan sosok penyanyi Aura Kasih.
Ya, seperti yang diketahui, belakangan Ridwan Kamil diisukan menjalin asmara dengan wanita lain. Dan salah satunya yang sering disebut-sebut adalah Aura Kasih.
Bahkan keputusan Atalia Praratya menggugat cerai Ridwan Kamil diduga kuat karena ia tahu sang suami telah mendua. Namun sampai saat ini dugaan tersebut belum terbukti kebenarannya.
Namun entah mengapa, belakangan asal usul anak angkat Ridwan Kamil mendadak ramai jadi perbincangan. Dimana sosok anak laki-laki berinisial A itu diduga adalah buah cinta dari hubungan gelap Ridwan Kamil dan Aura Kasih.
Mengetahui kabar miring tersebut, pihak dari Ridwan Kamil akhirnya angkat bicara. Melalui kuasa hukumnya, yakni Wenda Aluwi mengatakan semua tuduhan itu tidak benar.
Dan bocah laki-laki berinsial A yang jadi anak angkat Ridwan Kamil dan Atalia Praratya bukan hasil hubungan gelap kliennya dengan Aura Kasih.
"Sebagai advokat kami sudah terbiasa untuk gak percaya dengan omongan orang tanpa melihat dokumen hukumnya," ujar Wenda dikutip Grid.ID dari YouTube Intens Investigasi, Jumat (2/1/2025).
Wenda bahkan mengaku bisa melihat dokumen resmi pengangkatan anak. Dan berani menjamin bahwa isu asal usul anak angkat Ridwan Kamil adalah dari hubungan gelap dengan Aura Kasih merupakan palsu.
"Kebetulan seiring berjalannya proses perkara perceraian yang sedang berjalan ini, tentu kita meminta dokumen terkait perceraian.
Misal Kartu Keluarga, Buku Nikah, Akte Kelahiran anak-anak dan lain-lain," ujar Wenda
"Jadi kami memiliki previlage untuk melihat dokumen-dokumen termasuk dokumen hukum ananda A sehingga kami bisa memastikan bahwa, ananda ini gak ada kaitannya atau di berita-berita yang beredar itu tidak benar," tandasnya.
Sementara itu, di masa lalu, dilansir dari postingan akun Instagram @rumormedia.id, video wawancara lawas Atalia Praratya diunggah ulang. Di momen itu, Atalia ungkap asal usul anak angkat Ridwan Kamil.
Yang ternyata diambil daru sebuah panti asuhan. Dan resmi diadopsi secara resmi pada 23 Juli 2020 silam.
Ridwan Kamil juga sempat menjelaskan bahwa Arkana merupakan anak yatim piatu yang kehilangan kedua orang tua kandung akibat pandemi Covid-19.
"Kami bertemu A*** di panti. Awalnya ingin mengambil anak perempuan, tapi qodarullah, Allah menggerakkan hati Kang Emil untuk mengadopsi anak laki-laki," tandas Atalia Praratya. (*)
Artikel Asli



