Jakarta, IDN Times - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar memastikan, Kementerian Agama segera memiliki Direktorat Jenderal Pondok Pesantren. Pembentukan Dirjen Pesantren disebut tinggal menunggu Keputusan Presiden (Keppres) sebagai tahap formal terakhir.
Langkah ini menegaskan komitmen negara memberi perhatian khusus kepada pesantren sebagai lembaga pendidikan tertua di Indonesia dengan kontribusi historis besar bagi bangsa.




