Lion Air Group Buka Rute Baru Awal 2026, Ada Rute ke Derawan!

bisnis.com
11 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA — Lion Air Group melalui anak usahanya, yakni Batik Air dan Wings Air, membuka sejumlah rute penerbangan baru pada awal 2026, termasuk rute baru yang menghubungkan destinasi wisata Maratua di Pulau Derawan, Kalimantan Timur. 

Mulai 16 Januari 2026, wisatawan yang akan menuju Derawan dapat menggunakan Wings Air dari Bandara Kalimarau (BEJ) di Berau, Kalimantan Timur menuju Bandara Maratua (RTU). 

Perlu dicatat, bahwa penerbangan tersebut hanya tersedia pada Rabu, Jumat, dan Minggu. Penerbangan dari Kalimarau terjadwal pada pukul 09.30, sementara penerbangan dari Maratua pada pukul 10.35 waktu setempat. 

Baca Juga : Penerbangan Domestik Lion Air hingga Sriwijaya Air Pindah ke Terminal 1B Soetta

Wings Air pun belum lama ini juga membuka rute baru ke Bandung dari Solo dan Semarang, per 21 Desember 2025. Pada waktu yang sama, rute baru Lombok—Banyuwangi juga dibuka untuk penerbangan setiap Senin, Rabu, Jumat, dan Minggu. 

googletag.cmd.push(function() { googletag.display("div-gpt-ad-parallax"); });

Selain Wings Air, maskapai Batik Air segera membuka rute Bandara I Gustu Ngurah Rai Bali (DPS)—Bandara Lede Kalumbang Tambolaka (TMC) yang menghubungkan langsung Pulau Dewata dengan Pulau Sumba. 

“Batik Air segera membuka penerbangan langsung dari Bali ke Bandara Lede Kalumbang, gerbang menuju Sumba Barat Daya, Sumba Barat, dan Sumba Tengah,” tulis @batikair dalam unggahan Instagram, dikutip pada Sabtu (3/1/2026). 

Adapun, penerbangan perdana akan mulai pada 9 Januari 2026. Nantinya, penerbangan akan dilakukan sebanyak tujuh kali dalam satu minggu. 

Penerbangan dari Bali terjadwal pada pukul 09.40 dan akan tiba di Tambolaka pada pukul 10.55 waktu setempat. Sementara penerbangan dari Tambolaka tersedia pada pukul 11.35 dan akan tiba di Bali pada pukul 12.50 waktu setempat. 

Bukan hanya itu, Batik Air Malaysia juga menambah rute penerbangan dari Bandara Supadio Pontianak (PNK) ke Bandara Internasional Kuala Lumpur (KUL) dengan frekuensi penerbangan sebanyak tiga kali seminggu. Penerbangan yang dibanderol seharga mulai Rp1,3 jutaan tersebut akan terbang perdana pada 6 Januari 2026. 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
[FULL] Eks Kabareskrim Polri & Ketua DPP PKS Soroti soal Pelaku Pembunuhan Anak Politisi PKS
• 6 jam lalukompas.tv
thumb
BREAKING NEWS: PSSI Tunjuk John Herdman Jadi Pelatih Timnas Indonesia
• 11 jam lalubisnis.com
thumb
Warga Papua Pegunungan Diimbau Waspada Musim Hujan
• 15 jam lalutvonenews.com
thumb
MUI Kecam Israel yang Larang Bantuan ke Gaza
• 17 jam lalukompas.com
thumb
Dirut Pacific Caesar nilai komposisi tim lebih matang di IBL 2026
• 11 jam laluantaranews.com
Berhasil disimpan.