Butuh Upaya Komprehensif dan Berkelanjutan Atasi Kekerasan terhadap Anak

metrotvnews.com
2 hari lalu
Cover Berita

Jakarta: Kasus kekerasan terhadap anak masih menjadi persoalan yang serius. Dibutuhkan upaya yang komprehensif dan berkelanjutan untuk mengatasinya. 

"Kekerasan terhadap anak merupakan isu lintas sektor yang sangat terkait dengan sejumlah permasalahan di ranah hukum, pendidikan, kesehatan, sosial, lingkungan digital, pembangunan daerah, serta keluarga," kata Wakil Ketua MPR RI Lestari Moerdijat dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, 3 Januari 2026.

Laporan Analisis Tematik Survei Nasional Pengalaman Hidup Anak dan Remaja (SNPHAR) Tahun 2024 mencatat 50,78% anak usia 13–17 tahun di Indonesia pernah mengalami sedikitnya satu bentuk kekerasan sepanjang hidupnya. 
Hasil survei itu juga mencatat bahwa 70%  kekerasan yang dialami anak merupakan kekerasan berulang. 

Bahkan, 3,48% anak mengalami tiga bentuk kekerasan sekaligus. Mulai dari fisik, emosional, dan seksual. 

Baca Juga :

Polisi Masih Selidiki Kasus Kematian Bocah 9 Tahun di Cilegon
Menurut Lestari, sejumlah catatan itu memperlihatkan kekerasan terhadap anak merupakan masalah yang kompleks dan memerlukan penanganan yang menyeluruh. 

Wanita yang akrab disapa Rerie itu, berpendapat bahwa kompleksnya tantangan yang dihadapi menuntut langkah-langkah strategis dari pihak terkait untuk segera mengatasi kendala yang dihadapi. 

Anggota Komisi X DPR RI itu menilai, beragamnya pemicu kekerasan terhadap anak menyebabkan pencegahan dan penanganan kekerasan terjadap anak tidak dapat dilakukan oleh satu lembaga saja.

Ilustrasi kekerasan anak. Foto: Medcom.id.

Anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu mendorong para pemangku kepentingan di tingkat pusat dan daerah serta masyarakat, dapat mengedepankan berbagai upaya pencegahan dan perlindungan anak yang berkelanjutan di lingkungannya masing-masing. 

Untuk itu, tegas Rerie, semua pihak mampu menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi tumbuh kembang anak, demi lahirnya generasi penerus yang berdaya saing di masa depan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kakorlantas: 96 Persen Kendaraan Pemudik Sudah Kembali ke Jakarta, Tingkat Kecelakaan Menurun
• 21 jam lalukompas.tv
thumb
IHSG Diprediksi Menguat ke 8.776 pada Awal Pekan, Pantau Saham ARCI, EMAS hingga GOTO
• 14 jam laluidxchannel.com
thumb
Pemerintah terus pulihkan jaringan komunikasi dan air bersih Sumatera
• 23 jam laluantaranews.com
thumb
Kompolnas Dorong RUU Polri Segera Disahkan
• 1 jam laluokezone.com
thumb
TERPOPULER: Kronologi Istri Fiersa Besari Ditabrak, Cara Inara Rusli Terbebas dari Jerat Hukum
• 16 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.