Masalah Utang Picu Pembunuhan, Adik Tega Tikam Kakak Hingga Tewas di Makassar

kompas.tv
2 hari lalu
Cover Berita

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Gara-gara masalah utang satu juta rupiah, seorang adik tega menikam kakak kandung hingga tewas. Pelaku ditangkap kurang dari satu jam pascakejadian.

Kisah tragis terjadi di Makassar, Sulawesi Selatan.

Seorang kakak tewas usai ditikam adik kandung di sebuah lahan kosong di Jalan Opu Daeng Risadju, Makassar, Sulawesi Selatan.

Korban sempat dibawa ke rumah sakit.

Namun nyawanya tak tertolong akibat luka senjata tajam.

Polisi langsung melakukan olah tempat kejadian perkara dan menemukan barang bukti senjata tajam.

Sementara pelaku yang merupakan adik kandung korban ditangkap kurang dari satu jam pascakejadian.

Hasil penyelidikan polisi, pelaku tega membunuh sang kakak karena masalah utang.

Pelaku kini telah ditahan di Polrestabes Makassar. Atas perbuatannya, pelaku terancam hukuman di atas 15 tahun penjara.

Baca Juga: Debt Collector Tewas di Kalibata, Perlukah Aturan Penagihan Utang Dievaluasi? Begini Kata YLKI-DPR

#polisi #makassar #utang 

Penulis : kharismaningtyas

Sumber : Kompas TV

Tag
  • makassar
  • sulawesi selatan
  • pembunuhan
  • adik bunuh kakak
  • konflik keluarga
  • utang
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bernardo Tavares Pimpin Latihan Perdana Persebaya
• 6 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Dor! Klub Liga 4 Pecat Pemain yang Tendang Dada Lawan, Akan Disanksi PSSI Seumur Hidup!
• 12 jam lalubola.com
thumb
Trader Misterius Pasang Taruhan Penangkapan Maduro, Cuan Rp6,7 M
• 11 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
Insiden Tendangan Brutal Warnai Laga Putra Jaya vs Perseta di Liga 4
• 20 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Tompi Buka Suara soal Pertemuan dengan Wapres Gibran, Tegaskan Bukan Cari Jabatan
• 18 jam laluviva.co.id
Berhasil disimpan.