Prabowo: Perang di Mana-mana, Kita Harus Bersyukur Indonesia Damai

detik.com
1 hari lalu
Cover Berita
Jakarta -

Presiden Prabowo Subianto mengungkap kondisi dunia yang penuh ketegangan dan perang di mana-mana. Prabowo mengajak semua pihak bersyukur Indonesia masih dalam keadaan damai.

"Saya ingin menyampaikan bahwa sesungguhnya di tengah dunia yg penuh ketidakpastian, penuh gejolak, perang di mana-mana. Kita harusnya bersyukur bahwa bangsa kita sampai hari ini mengalami keadaan damai," kata Prabowo di acara Puncak Natal Nasional 2025, Tennis Indoor Senayan, Senin (5/1/2026).

Baca juga: Prabowo Ungkap Survei RI Negara Terbahagia di Dunia: Ini Mengharukan Saya

Prabowo membeberkan perselisihan dan konflik yang terjadi di berbagai negara. Tapi di tengah gejolak dunia itu, Indonesia masih berada dalam kondisi yang damai.

"Kita mengerti negara sebesar ini pasti ada perselisihan paham, ada konflik, ada perseturuan, ada persaingan," ujarnya.

Kedamaian Indonesia ini lantas dilihat oleh negara-negara lain. Ia mengajak semua pihak terus menjaga rasa persatuan dan keharmonisan.

"Tetapi secara umum bangsa lain mulai melihat bangsa Indonesia bahwa bangsa sebesar ini dapat hidup dengan harmoni, saling menghormati dan saling mencintai," ujarnya.




(eva/dek)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Jennifer Lopez Ungkap Kriteria Pasangan Barunya
• 7 jam lalutabloidbintang.com
thumb
Prabowo Hadiri Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan di Karawang
• 9 jam laludetik.com
thumb
Bongkar Total Tiang Monorel Mangkrak Tanpa Ada Penutupan Jalan? Ini Kata Pramono
• 11 jam lalusuara.com
thumb
Tunggak Pembayaran, Aliran Listrik Kantor Desa Sumberjaya Bekasi Diputus PLN
• 2 jam lalukompas.com
thumb
Polisi Bongkar Praktik 'Love Scamming' di Sleman, Korban di Luar Negeri Dijebak Pakai Konten Porno
• 7 jam lalusuara.com
Berhasil disimpan.