Pemuda di Garut Diintimidasi Usai Kritik Kondisi Jalan yang Rusak

metrotvnews.com
1 hari lalu
Cover Berita

Seorang pemuda di Kabupaten Garut, Jawa Barat (Jabar) jadi korban intimidasi kepala desa usai mengkritik kondisi jalan rusak di wilayah Desa Panggalih, Kecamatan Cisewu. Bupati Garut pun turun tangan untuk menyelesaikan persoalan tersebut di dalam rekaman video yang berdurasi 47 detik.

Video tersebut beredar luas di media sosial video intimidasi itu terjadi pada 27 Oktober 2025 lalu diunggah ke media
sosial pada akhir Desember 2025. Peristiwa ini dipicu saat pada September 2025, Holis membuat konten perihal jalan rusak di kampungnya lalu disebar di media sosial dengan harapan ada perhatian dari pemerintah agar segera diperbaiki.

"Namanya dari keluarga kepala desa mungkin dia kesal dengan postingan-postingan yang saya posting di Facebook tentang jalan yang rusak," ujar Holis Muhlis dikutip dari Primetime News, Metro TV, Senin, 5 Januari 2025.
 

Baca Juga :

Warga Garut Diduga Diintimidasi Setelah Kritik Jalan Rusak, Ini Respons Dedi Mulyadi

"Kalau sampai sekarang belum dibangun jalan itu," tambahnya.

Video viral ini pun mendapat perhatian serius dari Bupati Garut Abdussy Syakur Amin yang mengatakan akan melakukan mediasi terkait peristiwa tersebut.

"Jadi sebenarnya ini sudah kita prediksi kebutuhan pembangunan di situ dan kita dari untuk anggaran 2026 ini sudah siapkan anggaran di sana untuk melakukan perbaikan. Dampak itu teguran lisan atau camat kita panggil nanti. Saya berharap dua-duanya mau duduk bersama," ujarnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Ada Tradisi Kawalu, Baduy Dalam Ditutup dari Wisatawan Selama 3 Bulan
• 2 jam laludetik.com
thumb
Richard Lee Diperiksa sebagai Tersangka, Doktif Ikut Pantau Datangi Polda
• 1 jam lalugrid.id
thumb
Ada Virus Superflu, Menkes: Tak Mematikan Seperti COVID-19 Tapi Hati-hati
• 2 jam laluidntimes.com
thumb
PLN hadirkan diskon tambah daya sebesar 50 persen
• 9 jam laluantaranews.com
thumb
Mayat yang Ditemukan Warga di Mess SDN Pinceppute Palopo adalah Seorang Pensiunan PNS
• 11 jam laluharianfajar
Berhasil disimpan.