Jakarta - Cara Registrasi Akun SNPMB 2026 Sekolah
(kny/imk)
Pihak sekolah sudah bisa melakukan registrasi akun SNPMB 2026. Tahapan registrasi akun SNPMB 2026 sekolah dan pengisian PDSS sudah dimulai sejak tanggal 5 Januari 2026.
Mengutip dari portal SNPMB, ini jadwal registrasi akun SNPMB 2026 sekolah dan pengisian PDSS.
- Pengumuman kuota sekolah: 29 Desember 2025
- Masa sanggah kuota sekolah: 29 Desember 2025 - 15 Januari 2026
- Registrasi akun SNPMB sekolah: 5 Januari - 26 Januari 2026
- Pengisian PDSS oleh sekolah: 5 Januari - 2 Februari 2026
- Registrasi akun SNPMB siswa: 12 Januari - 18 Februari 2026
- Pendaftaran SNBP: 3 - 18 Februari 2026
- Pengumuman hasil SNBP: 31 Maret 2026
- Masa unduh kartu peserta SNBP: 3 Februari - 30 April 2026
Berikut tahapan registrasi akun SNPMB 2026 sekolah beserta panduan pengisian PDSS.
Baca juga: Cara Sanggah Kuota Sekolah SNBP 2026, Cek Juga Jadwalnya
- Kunjungi portal SNPMB https://portal.snpmb.id/
- Klik "Mulai Pendaftaran"
- Pilih opsi Daftar Akun Sekolah
- Untuk pihak sekolah yang akan mengelola pangkalan data siswa:
- Wajib memiliki NPSN
- Memiliki Kode Registrasi Dapodik
- Kepala Sekolah atau Operator - Untuk registrasi akun SNPMB sekolah, data yang diperlukan:
- NPSN (Nomor Pokok Sekolah Nasional)
- Kode Registrasi dari Dinas Pendidikan atau Pusdatin Kemdikbud - Pastikan NPSN dan Kode Registrasi yang dimasukkan sesuai dengan data resmi dari Dinas Pendidikan atau Pusdatin Kemdikbud
- Pada form registrasi, masukkan NPSN dan Kode Registrasi
- Klik Selanjutnya
- Kemudian, isi alamat email aktif sekolah dan buat password akun
- Lakukan verifikasi akun melalui email yang telah didaftarkan
- Berikutnya, login kembali ke akun sekolah pada portal SNPMB
- Setelah itu, lakukan verifikasi dan validasi data sekolah sesuai ketentuan.
- Sekolah harus memastikan bahwa data sekolah sudah benar di Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin) Kemdikdasmen
- Pengisian dan kebenaran data siswa eligible menjadi tanggung jawab Kepala Sekolah
- Tahapan pengisian PDSS dinyatakan selesai jika sekolah berhasil mengunduh bukti finalisasi pengisian PDSS
- Status pengisian PDSS sekolah dapat dilihat pada menu "SNBP >> Monitoring PDSS" di laman resmi SNPMB
- Secara umum tahapan pengisian PDSS sebagai berikut.
- Login akun SNPMB sekolah
- Sekolah melihat profil sekolah
- Memilih cara pengisian PDSS, yaitu manual atau e-Rapor
- Cetak bukti finalisasi pengisian PDSS
Ini panduan pengisian PDSS resmi dari pihak SNPMB.
- Panduan pengisian PDSS secara manual
- Panduan pengisian PDSS lewat e-Rapor
(kny/imk)


