Masih Dirawat di RS, Korban Selamat Terkait Sekeluarga Tewas di Priok Membaik

detik.com
1 hari lalu
Cover Berita
Jakarta -

Pria berinisial ASJ (22), yang dirawat di rumah sakit (RS), kondisinya membaik. ASJ ditemukan dalam kondisi kritis, sementara tiga anggota keluarganya tewas di dalam rumah di Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara (Jakut).

"Saat ini masih dirawat. Kami mendapatkan info kondisi sudah berangsur membaik," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara, AKBP Onkoseno Gradiarso Sukahar, Selasa (6/1/2026).

Dia mengatakan ASJ sudah dimintai keterangan secara perlahan dan terbatas karena kondisinya yang belum pulih sepenuhnya.

"Ke depan, masih akan kita lakukan pemeriksaan," katanya.

Baca juga: Hasil Toksikologi Belum Keluar, Kematian Sekeluarga di Jakut Masih Tanda Tanya

Dia menjelaskan pihaknya lebih berfokus pada makanan dan minuman yang ditemukan di lokasi kejadian. Sementara itu, mengenai kandungan zat berbahaya di dalam makanan atau minuman, seperti sianida, polisi belum dapat memastikan hal tersebut.

"Karena yang kami bandingkan adalah dari yang makanan dan minuman yang ada maupun yang sudah masuk ke dalam tubuh korban," terang Onkoseno.

"Kami masih menunggu hasil pemeriksaan laboratorium, dan kami masih mendalami apa ada indikasi tindak pidana dalam kasus ini," tambahnya.

Baca juga: Polisi Teliti Sisa Makanan-Minuman di Rumah Sekeluarga Tewas di Jakut

ASJ merupakan anak ketiga dari empat saudara. Dia ditemukan oleh kakaknya, Dafi, yang pada saat itu pulang kerja pada Jumat (2/1) pagi.

Tiga orang yang tewas di rumah kontrakan tersebut ialah sang ibu berinisial SS (50), perempuan berinisial AAL (27) yang merupakan anak pertama, dan anak laki-laki berinisial AAB (13) yang merupakan anak bontot.




(jbr/dhn)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Polri Kaji Tindak Pidana Penggunaan AI untuk Konten Asusila dan Pornografi
• 7 jam lalurepublika.co.id
thumb
Aksi Curanmor di Palmerah, Warga Ditembak Saat Halangi Pelaku Kabur
• 7 jam laluokezone.com
thumb
Astra Serahkan 35 Unit Ambulans untuk Mendukung Layanan Kesehatan Masyarakat
• 6 jam lalujpnn.com
thumb
Survei LSI Denny JA: 66% Menolak Usulan Pilkada Dipilih DPRD
• 13 jam laluliputan6.com
thumb
Indonesia Menang Lelang Lahan Kampung Haji, Jaraknya 500 Meter dari Masjidil Haram
• 20 jam laluidxchannel.com
Berhasil disimpan.