Retret Hambalang, Prabowo Bahas Progres Pengiriman Pasukan Perdamaian ke Gaza

metrotvnews.com
1 hari lalu
Cover Berita

Bogor: Presiden Prabowo Subianto kembali mematangkan rencana pengiriman pasukan perdamaian Indonesia ke Gaza, Palestina. Hal ini menjadi salah satu agenda utama dalam Retret Kabinet Merah Putih Jilid II yang digelar di Padepokan Garuda Yaksa, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Selasa, 6 Januari 2026.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengungkapkan bahwa Presiden telah menerima laporan komprehensif dari Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono terkait eskalasi terkini di wilayah konflik tersebut.
 

Baca Juga :

Target APBN Tercapai, Mensesneg: ESDM Fokus Lelang 75 Blok Minyak Baru

"Tadi ada paparan dari Menteri Luar Negeri berkenaan dengan kondisi dan situasi di Gaza. Memang ini masih terus-menerus kita mengikuti perkembangan terhadap rencana pengiriman pasukan perdamaian ke wilayah Gaza," ujar Prasetyo Hadi di lokasi.

Prasetyo menjelaskan bahwa pemerintah Indonesia berkomitmen penuh untuk mengirimkan personel di bawah bendera Pasukan Pemelihara Perdamaian PBB (UN Peacekeeping Operations). Selain personel, pemerintah juga tengah menyiapkan sejumlah alat utama sistem persenjataan (alutsista) pendukung untuk memperkuat misi kemanusiaan tersebut.


Mensesneg Prasetyo Hadi. Foto: Dok. BPMI Sekretariat Presiden.

Meski kesiapan teknis terus dimatangkan, pemerintah masih menunggu keputusan dari PBB dan koordinasi internasional terkait jadwal pasti pemberangkatan. Prabowo menginstruksikan jajarannya untuk terus memantau dinamika di lapangan agar bantuan dan kehadiran pasukan Indonesia tepat sasaran.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Densus: Anak Terpapar Kekerasan Ekstrem Berencana Ledakkan Kelas
• 20 jam laludetik.com
thumb
Purbaya Terbitkan Aturan Barang Impor Mengendap Bisa Dilelang
• 21 jam lalukumparan.com
thumb
18,3 Juta Wisatawan Berkunjung ke Aceh sepanjang 2025
• 6 jam lalukumparan.com
thumb
Satgas PKH Identifikasi 12 Korporasi Penyebab Banjir Sumatera, Sanksi Berat Menanti
• 40 menit lalumerahputih.com
thumb
Jadi Tersangka Kasus Dugaan Pelanggaran UU Kesehatan, Richard Lee Terancam Hukuman 12 Tahun Penjara
• 1 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.