Hadiri Panen Raya, Presiden Prabowo Coba Buah dan Susu Sebelum Deklarasi Swasembada Pangan

okezone.com
1 hari lalu
Cover Berita

KARAWANG – Presiden Prabowo Subianto pada Rabu (7/1/2026) menghadiri kegiatan panen raya sekaligus deklarasi swasembada pangan di Kecamatan Cilebar, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Pada acara ini, Presiden Prabowo mencoba langsung berbagai produk pertanian yang disajikan.

Setiba di lokasi acara, Presiden Prabowo terlihat berkeliling meninjau sejumlah stan pangan yang disediakan. Saat mengunjungi salah satu stan, Presiden Prabowo tampak mencoba buah yang disajikan, menyerupai melon, dan memakannya secara langsung. Setelah itu, dirinya juga terlihat mencoba produk susu kemasan yang dituangkan oleh penjaga stan.

Presiden juga tampak menyambangi stan Perum Bulog. Di lokasi tersebut, dirinya sempat mendengarkan penjelasan Direktur Utama Perum Bulog Ahmad Rizal Ramdhani terkait produk beras Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) serta pengelolaan pasokan pangan nasional.

Baca Juga :
Prabowo Bakal Hadiri Panen Raya dan Swasembada Beras di Karawang Hari Ini

Turut mendampingi Presiden Prabowo dalam kegiatan tersebut antara lain Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, serta Wakil Menteri Pertanian Sudaryono.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bahlil: Lifting Minyak 2025 Capai 605,3 Ribu Barel, Sesuai Target
• 9 jam lalukatadata.co.id
thumb
Bursa Transfer: Antoine Semenyo Langsung Tes Medis di Manchester City usai Tentukan Kemenangan Bournemouth atas Tottenham
• 13 jam lalutvonenews.com
thumb
Wapres Gibran Tegur Gubernur Kalsel: Dengar Keluhan Rakyat, Cari Solusi Jangka Panjang
• 5 jam lalumatamata.com
thumb
Profil Ruben Amorim, Pelatih yang Baru Saja Dipecat Manchester United, Begini Rekam Jejaknya
• 19 jam lalugrid.id
thumb
PKB Sebut Pilkada Lewat DPRD Lebih Murah: Biaya Politik Mahal!
• 2 jam laludisway.id
Berhasil disimpan.