Banjir Halmahera Rendam Ratusan Rumah, Lumpur dan Potongan Kayu Ikut Terbawa Arus

disway.id
1 hari lalu
Cover Berita

JAKARTA, DISWAY.ID - Bencana alam kembali terjadi di Indonesia, kali ini musibah banjir melanda wilayah Kabupaten Halmahera Barat (Halbar), Maluku Utara pada Rabu, 7 Januari 2026.

Banjir bandang menerjang wilayah tersebut akibat curah hujan yang tinggi sejak Selasa Sore.

Akibatnya ratusan rumah di Desa Tongute Ternate Asal dan Desa Gamlamo terendam banjir dengan ketinggian air mencapai 3 meter atau setinggii atap rumah warga.

BACA JUGA:Bluebird Gelontorkan Bantuan Kemanusiaan bagi Korban Terdampak Banjir Medan dan Padang

Merespon bencana tersebut, tim Basarnas Ternate segera terjun untuk mengevakuasi warga terdampak dan warga yang terjebak dipemukiman.

Dari beberapa sumber, bencana banjir ini disebabkan curah hujan yang tinggi di Kecamatan Tabaru dan Kecamatan Ibu sejak Selasa sore sekitar pukul 15.00 WIT. 

Kondisi itu juga menyebabkan debit air Kali Ibu meningkat pada Rabu dini hari pukul 04.00 WIT. Hingga akhirnya meluap ke pemukiman warga pada pukul 06.00 WIT.

Dari rekaman amatir yang beredar di media sosial, potongan kayu ikut terbawa arus banjir di Halmahera.

Bahkan pemukiman warga juuga nyaris tidak terlihat akibat ketinggian banjir yang hampiir rata dengan rumah penduduk.

BACA JUGA:16 Orang Tewas Akibat Banjir Bandang di Sitaro, Tiga Lainnya Dilaporkan Hilang

Daftar Desa Halmehera Rawan Terendam Banjir 

Kodim 1501/Ternate catat sejumlah desa di Kabupaten Halmahera Barat merupakan wilayah rawan banjir saat musim hujan, di antaranya:

​Kecamatan Ibu

​Kecamatan Jailolo

BACA JUGA:Hujan Deras 5 Jam Tanpa Henti, Banjir Bandang Terjang Siau, Sulawesi Utara

​Kecamatan Sahu dan Sahu Timur

 

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Maybank Informasikan Pemeliharaan Layanan Fitur Pembayaran Pajak di M2E
• 19 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Bukan Penggeledahan, Kedatangan Penyidik di Kantor Kemenhut untuk Cocokkan Data Kawasan Hutan
• 8 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Kakek di Situbondo Pencuri 5 Burung Cendet Divonis 5 Bulan Penjara, Besok Bebas
• 23 jam lalukumparan.com
thumb
Dorong Pertumbuhan Ekonomi Daerah, Bali Jadi Hub Bisnis Strategis
• 23 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Waspadai Risiko Membeli Mobil Bekas Tabrakan
• 6 jam lalumedcom.id
Berhasil disimpan.