Prabowo Heran, Puluhan Tahun Petani dan Nelayan Tak Dihormati

idntimes.com
1 hari lalu
Cover Berita

Jakarta, IDN Times - Presiden Prabowo Subianto merasa prihatin dengan kondisi petani dan nelayan di Indonesia. Sebab, selama puluhan tahun, tidak pernah dihormati dan dibela.

Hal itu Prabowo sampaikan dalam acara panen raya dan pengumuman swasembada pangan, di Karawang, Jawa Barat, Rabu (7/1/2026).

"Saya tidak habis pikir, puluhan tahun para petani kita, para nelayan kita, kurang dihormati kurang dibela kurang dilindungi," ujar Prabowo.

Dalam kesempatan itu, Prabowo mengaku merasa terhormat ketika diminta menjadi bagian Ketua Umum Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI). Menurutnya, ajakan itu merupakan hal yang mulia.

"Saya merasa terhormat tokoh-tokoh HKTI, minta saya, mantan Panglima Kostrad untuk menjadi Ketua Umum HKTI," kata dia.

Prabowo kemudian menceritakan saat masih menjadi prajurit TNI, para petani kerap memberinya makanan ketika berlatih. Oleh karena itu, Prabowo bertekad untuk membalas budi.

"Saya ingat, waktu saya masih sangat muda, rakyat yang memberi makan kepada saya. Saya tidak bisa lupa, ini kesempatan saya membalas budi," imbuhnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Darren Fletcher akan Pimpin Manchester United Hadapi Brighton and Hove Albion di Piala FA
• 51 menit lalumediaindonesia.com
thumb
B40 pangkas impor solar dan tekan emisi hingga 38,88 juta ton CO2e
• 3 jam laluantaranews.com
thumb
Survei LSI Ungkap Penolakan Publik, Ras MD Ingatkan Bahaya Pilkada Lewat DPRD
• 17 jam laluharianfajar
thumb
Imbas Kecelakaan Truk Trailer vs Dump Truck, Jalur Surabaya-Babat Macet hingga 10 Kilometer
• 22 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
BMKG Waspadai Potensi Hujan Lebat di 10 Wilayah Indonesia Hari Ini
• 1 jam lalumetrotvnews.com
Berhasil disimpan.