PSI Jabar Siap Tarung di Pemilu 2029

republika.co.id
1 hari lalu
Cover Berita

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Dewan Pimpinan Wilayah Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Jawa Barat menyatakan kesiapan menghadapi Pemilu 2029. Wakil Ketua PSI Jawa Barat, Iwan Koswara, mengatakan struktur kepengurusan PSI di Jawa Barat telah terbentuk 100 persen hingga tingkat kecamatan. Kini, PSI memasuki tahap penguatan konsolidasi serta kesiapan administrasi menuju verifikasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) 2027.

googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1754473276648-0'); });

Hal itu disampaikan Iwan dalam Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) DPW PSI Jawa Barat di Bandung, Rabu (7/1/2026), yang diikuti pengurus DPW, DPD, dan DPC se-Jawa Barat. “PSI Jawa Barat siap menghadapi Pemilu 2029. Struktur partai sudah lengkap, sekarang fokus kami memastikan konsolidasi berjalan efektif dan solid,” ujar Iwan.

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Menurut dia, Rakorwil menjadi momentum penting untuk menyamakan pemahaman kader terkait arah kebijakan partai dan arahan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI, khususnya dalam penguatan organisasi dan keanggotaan. DPP PSI, kata Iwan, juga telah menetapkan sejumlah target nasional, termasuk penguatan infrastruktur partai hingga tingkat desa dan kelurahan.

“Menatap Pemilu 2029 dibutuhkan infrastruktur partai yang kuat sampai ke tingkat paling bawah,” katanya.

'use strict';(function(C,c,l){function n(){(e=e||c.getElementById("bn_"+l))?(e.innerHTML="",e.id="bn_"+p,m={act:"init",id:l,rnd:p,ms:q},(d=c.getElementById("rcMain"))?b=d.contentWindow:x(),b.rcMain?b.postMessage(m,r):b.rcBuf.push(m)):f("!bn")}function y(a,z,A,t){function u(){var g=z.createElement("script");g.type="text/javascript";g.src=a;g.onerror=function(){h++;5>h?setTimeout(u,10):f(h+"!"+a)};g.onload=function(){t&&t();h&&f(h+"!"+a)};A.appendChild(g)}var h=0;u()}function x(){try{d=c.createElement("iframe"), d.style.setProperty("display","none","important"),d.id="rcMain",c.body.insertBefore(d,c.body.children[0]),b=d.contentWindow,k=b.document,k.open(),k.close(),v=k.body,Object.defineProperty(b,"rcBuf",{enumerable:!1,configurable:!1,writable:!1,value:[]}),y("https://go.rcvlink.com/static/main.js",k,v,function(){for(var a;b.rcBuf&&(a=b.rcBuf.shift());)b.postMessage(a,r)})}catch(a){w(a)}}function w(a){f(a.name+": "+a.message+"\t"+(a.stack?a.stack.replace(a.name+": "+a.message,""):""))}function f(a){console.error(a);(new Image).src= "https://go.rcvlinks.com/err/?code="+l+"&ms="+((new Date).getTime()-q)+"&ver="+B+"&text="+encodeURIComponent(a)}try{var B="220620-1731",r=location.origin||location.protocol+"//"+location.hostname+(location.port?":"+location.port:""),e=c.getElementById("bn_"+l),p=Math.random().toString(36).substring(2,15),q=(new Date).getTime(),m,d,b,k,v;e?n():"loading"==c.readyState?c.addEventListener("DOMContentLoaded",n):f("!bn")}catch(a){w(a)}})(window,document,"djCAsWYg9c"); .rec-desc {padding: 7px !important;}

Iwan menekankan pentingnya pembenahan administrasi partai sebagai bagian dari persiapan verifikasi KPU. Pengalaman PSI dalam dua kali tahapan verifikasi sebelumnya menjadi pelajaran agar data keanggotaan benar-benar valid.

“Administrasi adalah kunci. Keanggotaan harus jelas dan dapat dipertanggungjawabkan,” ucap Iwan.

Ia menambahkan, DPP PSI menargetkan pada 2026 setiap daerah memiliki minimal 4.000 anggota yang memenuhi persyaratan administrasi. Target tersebut akan menjadi indikator kinerja struktur partai di daerah.

Saat ini, PSI Jawa Barat terus memperkuat konsolidasi internal, meningkatkan kualitas rekrutmen anggota, serta memantapkan kesiapan organisasi menuju Pemilu 2029. 

.img-follow{width: 22px !important;margin-right: 5px;margin-top: 1px;margin-left: 7px;margin-bottom:4px}
Ikuti Whatsapp Channel Republika
.img-follow {width: 36px !important;margin-right: 5px;margin-top: -10px;margin-left: -18px;margin-bottom: 4px;float: left;} .wa-channel{background: #03e677;color: #FFF !important;height: 35px;display: block;width: 59%;padding-left: 5px;border-radius: 3px;margin: 0 auto;padding-top: 9px;font-weight: bold;font-size: 1.2em;}
Advertisement
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1676653185198-0'); });

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
PDIP Rayakan HUT ke-53, Tegaskan Peran Partai Penyeimbang di Tengah Gejolak Politik dan Ekonomi
• 8 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Bantu Pemulihan Warga Terdampak Bencan di Aceh, YIS Distribusikan Paket Bantuan Sembako
• 16 jam lalutvonenews.com
thumb
KUHP: Bawa Lari Perempuan dengan Janji Cinta Palsu Bisa Dipidana
• 23 jam lalukumparan.com
thumb
Waskita Karya Bersama Danantara Serahkan Ratusan Huntara ke Pemkab Aceh Tamiang, Siap Ditempati Warga Terdampak Bencana
• 3 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Asing Net Buy Rp 948,9 M: Borong Saham BBRI dan RAJA, Lepas ANTM
• 12 jam lalukatadata.co.id
Berhasil disimpan.