KAI Divre III Pastikan Layanan Kesehatan Pelanggan dan Petugas Tetap Optimal

mediaapakabar.com
23 jam lalu
Cover Berita


Mediaapakabar.com - Dalam rangka memastikan keselamatan dan kenyamanan perjalanan pelanggan, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional III Palembang memperkuat layanan kesehatan dengan menyiapkan Pos Pemeriksaan Kesehatan Stasiun KA Penumpang (Poskesrikkes) yang siaga pada jam operasional KA Penumpang yang beroperasi di Divre III Palembang.

Manager Humas Divre III Palembang, Aida Suryanti menyampaikan bahwa penguatan layanan Poskes ini merupakan bagian dari komitmen KAI dalam memberikan perlindungan kesehatan terbaik bagi pelanggan maupun petugas selama berada di area stasiun.

“Setiap situasi medis yang muncul di lingkungan stasiun harus dapat direspon secara cepat dan tepat. Kehadiran tenaga kesehatan profesional di Poskesrikkes menjadi jaminan bahwa aspek keselamatan, kenyamanan dan kesehatan pelanggan menjadi prioritas utama kami,” ujar Aida Suryanti.

Fasilitas dan Layanan Pos Kesehatan

Poskesrikkes berfungsi sebagai garda terdepan dalam memberikan penanganan medis awal, dengan layanan meliputi:

* Pertolongan Pertama (P3K): Penanganan cedera ringan pada pelanggan maupun petugas

* Konsultasi Kesehatan: Menangani keluhan pusing, mual, hingga gangguan pencernaan ringan

* Pemeriksaan Dasar: Pengukuran tekanan darah, suhu tubuh, dan pemeriksaan fisik singkat

* Rujukan Medis: Menghubungkan ke rumah sakit/klinik terdekat untuk penanganan lebih lanjut

* Peralatan Medis Pendukung: Tandu, kursi roda, serta obat-obatan dasar

Layanan Poskesrikkes ini beroperasi di empat lokasi strategis yang mencakup seluruh lintas pelayanan Divre III Palembang, yaitu:

1. Poskesrikkes Stasiun Kertapati

2. Poskesrikkes Stasiun Prabumulih

3. Poskesrikkes Stasiun Lahat

4. Poskesrikkes Stasiun Lubuk Linggau

Tercatat pada pelaksanaan Posko Nataru 2025/2026 tanggal 18 hingga 31 Desember 2025, terdapat 5 pelanggan yang melakukan pemeriksaan di Poskesrikkes Stasiun Kertapati dengan keluhan sakit ringan seperti sakit kepala, sakit perut, dan demam.

Kolaborasi dengan Fasilitas Medis Terdekat

Aida Suryanti menambahkan, KAI Divre III Palembang juga menjalankan koordinasi dengan sejumlah rumah sakit dan klinik provider terdekat dengan stasiun. Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipatif apabila diperlukan rujukan medis lanjutan akibat kondisi darurat atau penyakit yang membutuhkan penanganan lebih intensif.

“Kami berharap kehadiran Pos Kesehatan 24 jam ini dapat memberikan ketenangan dan keyakinan bagi seluruh pelanggan, terutama di masa angkutan Nataru saat okupansi penumpang cukup tinggi. KAI Divre III Palembang akan terus meningkatkan kualitas pelayanan agar setiap perjalanan pelanggan berlangsung lebih aman, nyaman, dan terlindungi,” ucap Aida Suryanti mengakhiri.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Perbaikan Alkes di Sumatera Tembus Rp 500 M: Ambulans Turun Mesin-Kasur Rusak
• 17 jam lalukumparan.com
thumb
Kazakhstan Canangkan 2026 Tahun Digitalisasi, Siapkan Kampus Teliti AI
• 14 jam laludetik.com
thumb
Cek Harga & Spesifikasi Sepeda Listrik Yadea Ova
• 20 jam lalumedcom.id
thumb
Brimob Polda Sumut Antar Anak Sekolah Terdampak Banjir Bandang di Batang Toru
• 14 jam lalutvonenews.com
thumb
Investasi di Sektor Energi-Tambang RI di 2025 Tembus US$ 31,7 Miliar
• 23 jam lalucnbcindonesia.com
Berhasil disimpan.