JAKARTA, DISWAY.ID— Universitas Esa Unggul melalui Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan (FIKES) menggelar Seminar Profesi Kesehatan Masyarakat Tingkat Nasional bertema “Climate Change: A Great Matter in Public Health” di Kemala Ballroom, kampus Esa Unggul, Selasa (6/1/2026).
Seminar yang berlangsung sejak pukul 08.00 WIB ini menghadirkan pembicara berpengalaman dari berbagai sektor. Di antaranya, dr. Nancy D Anggraeni, M.Epid. (Kemenko PMK) yang membahas kebijakan pemerintah; Dr. Hermawan Saputra (Ketua Umum Terpilih IAKMI Pusat) yang menyoroti peran tenaga kesehatan masyarakat; Dr. CSP Wekadigunawan, MPH, Ph.D. (Pengurus Pusat PMI sekaligus Ketua Senat Akademik FIKES UEU) yang memaparkan strategi mitigasi bencana; serta Ira Koesno, praktisi PR dan media, yang menekankan pentingnya komunikasi publik dalam isu iklim dan kesehatan.
Diskusi dipandu Ahmad Irfandi, SKM, MKM, mahasiswa program doktoral FKM UI.
Tema perubahan iklim dipilih karena urgensinya terhadap kesehatan publik. Krisis iklim terbukti memengaruhi pola penyakit, kualitas udara, ketersediaan air bersih, hingga ketahanan pangan.
Seminar ini diharapkan menjadi wadah produktif bagi akademisi, praktisi, mahasiswa, dan pemangku kepentingan untuk merumuskan strategi menghadapi tantangan kesehatan masyarakat di era iklim global.
Universitas Esa Unggul sendiri dikenal sebagai World Class University, dengan 10 fakultas dan program pembelajaran reguler, karyawan, serta jarak jauh.
UEU terakreditasi unggul BAN-PT dan meraih peringkat tinggi di UniRank serta UI GreenMetric 2025. Kampus ini juga satu-satunya di Indonesia yang mendapat dukungan Arizona State University (ASU). (*)





