VIVA – Tunggal putra andalan Indonesia, Jonatan Christie, memastikan langkah ke perempat final Malaysia Open 2026 setelah menyingkirkan wakil tuan rumah, Leong Jun Hao, Kamis siang, 8 Januari 2026.
Jojo—sapaan akrab Jonatan—sempat mendapat tekanan di awal gim pertama. Leong tampil agresif dan langsung unggul 6-2. Namun, Jonatan perlahan bangkit. Tujuh poin beruntun berhasil diraih hingga membalikkan keadaan menjadi 9-6.
Permainan net tipis yang ditampilkan Leong sempat mengganggu ritme Jonatan. Meski begitu, dua kesalahan pengembalian dari Leong membuat Jonatan menutup interval gim pertama dengan keunggulan 11-7.
Selepas jeda, Leong yang kini berada di peringkat 28 dunia BWF mencoba bangkit dengan merebut empat poin beruntun hingga skor imbang 11-11. Jonatan tetap tenang. Pebulu tangkis peringkat keempat dunia itu memilih mengajak lawannya bermain reli panjang, menghindari duel net yang menjadi senjata utama Leong.
Kejar-kejaran angka pun tak terelakkan. Bahkan sempat terjadi dua kali challenge yang berujung poin. Gim pertama akhirnya berhasil diamankan Jonatan dengan skor tipis 21-19.
Memasuki gim kedua, Jonatan yang mengenakan jersi hitam langsung tampil agresif lewat smes keras. Leong membalas dengan bola-bola tipuan. Skor sama kuat terus berulang, mulai dari 2-2 hingga 4-4, sebelum Leong sempat unggul dua poin.
Namun, Jonatan kembali menunjukkan kelasnya. Ia menyamakan kedudukan menjadi 7-7, lalu menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-9. Sorakan publik tuan rumah tak membuat Jojo tertekan. Ia justru terlihat menikmati permainan dengan senyum yang kerap terlempar.
Selepas interval, Jonatan semakin dominan. Meski Leong sempat mencuri poin akibat pengembalian terburu-buru, Jonatan mampu menjaga jarak. Bahkan, enam poin beruntun membuatnya melesat jauh hingga unggul 19-11.
Momentum itu membuat Leong kehilangan kepercayaan diri. Jonatan pun menutup gim kedua dengan kemenangan telak 21-11.
Lewat duel selama 54 menit, Jonatan Christie memastikan tiket ke babak delapan besar Malaysia Open 2026. Di perempat final, ia akan menghadapi pemenang laga antara Kodai Naraoka dan Lu Guangzu yang digelar Jumat.




:strip_icc()/kly-media-production/medias/5346321/original/039071200_1757583607-image001.jpg)
