Titiek Soeharto Ungkap Peran Penting Kapolri Percepat Swasembada Jagung

rctiplus.com
1 hari lalu
Cover Berita

JAKARTA – Ketua Komisi IV DPR RI, Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto mengungkap peran penting Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dalam mempercepat ketahanan pangan nasional, khususnya pencapaian swasembada jagung.

Titiek menjelaskan, dari total produksi jagung nasional tahun 2025 yang mencapai 16,11 juta ton, sekitar 3,5 juta ton di antaranya merupakan hasil program yang dijalankan oleh institusi Polri. Menurutnya, capaian tersebut tidak terlepas dari komitmen Kapolri dalam menindaklanjuti arahan Presiden Prabowo Subianto sejak awal.

“Artinya sekitar 20 persen produksi nasional dihasilkan dari kerja keras teman-teman kita di Polri. Terima kasih Pak Kapolri yang sudah membantu mempercepat swasembada ini,” kata Titiek saat menghadiri panen raya jagung bersama Kapolri di Kampung Tembong Gunung, Desa Sukamahi, Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis (8/1/2026).

Ia menilai keberhasilan tersebut juga ditopang oleh peran Kapolri yang mampu menggandeng berbagai pihak terkait serta melibatkan seluruh lapisan masyarakat.

“Mudah-mudahan ke depan kolaborasi ini bisa terus berjalan. Kita gotong royong bersama-sama agar tidak ada lagi impor dan benar-benar mencapai swasembada. Saat ini kita baru swasembada beras dan jagung,” ujarnya.

Titiek berharap ke depan Indonesia dapat segera mewujudkan swasembada komoditas pangan lainnya sehingga ketergantungan terhadap impor dapat dihentikan.

“Ke depan mudah-mudahan kita bisa swasembada kedelai, gula, garam, dan terutama bawang putih, sehingga tidak perlu lagi impor,” pungkasnya.

Original Article


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
PAM Jaya-Metro TV Gelar MoU untuk Tingkatkan Taraf Hidup Warga Jakarta
• 8 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Wapres Gibran Tinjau Langsung Banjir di Kabupaten Banjar dan Janjikan Penanganan Serius
• 21 jam lalupantau.com
thumb
Pustaka Alam Harapkan Perhatian Presiden & Kapolri Terkait Penanganan Kasus Ketua Koperasi di Kalteng
• 20 jam lalujpnn.com
thumb
LippoLand Luncurkan Wonder Collection di Park Serpong, Hunian Scandinavian Modern Terbaru, Harga Mulai Rp300 Jutaan
• 7 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Internet Watch Foundation Temukan AI Grok Dipakai Membuat Konten Pornografi Remaja
• 6 jam lalukompas.id
Berhasil disimpan.