Bali United Ingin Perpanjang Penderitaan PSM Makassar

genpi.co
18 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Pelatih Kepala Bali United Johnny Jansen menyebut anak-anak asuhannya dalam kepercayaan diri yang bagus, menjelang laga melawan PSM Makassar.

Tim dengan julukan Serdadu Tridatu ini, dijadwalkan melawan PSM Makassar dalam lanjutan kompetisi Super League di Stadion BJ Habibie, Parepare, Jumat (9/1) malam.

Johnny Jansen mengatakan PSM Makassar merupakan salah satu tim yang bagus di kompetisi Super League.

“Tetapi, kami dalam kondisi yang baik. Kami tidak kebobolan dalam lima laga terakhir,” katanya dikutip dari laman tim, Jumat (9/1).

Bali United dalam lima laga terakhir, mencatatkan tanpa kebobolan. Sementara itu, PSM belum meraih kemenangan di empat pertandingan sebelumnya.

Pelatih asal Belanda itu mengaku tidak terlalu memikirkan kondisi tim lawan. Sebab, PSM juga punya kualitas.

“Kami akan berupaya menciptakan peluang untuk mencetak gol, supaya bisa meraih kemenangan,” tuturnya.

Johnny mengatakan tidak ada taktik khusus yang disiapkannya, untuk melawan tim yang punya pemain berpostur tinggi.

“Tak ada taktik spesial. Hal yang pasti, para pemain siap melawan mereka untuk bisa mencetak gol dan mendapat kemenangan,” ucapnya. (*)

Heboh..! Coba simak video ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
IHSG dan LQ45 Dibuka Menguat pada Awal Perdagangan Jumat, 9 Januari 2026
• 18 jam lalupantau.com
thumb
Kantor Imigrasi Bandung Pindah, Ini Kata Anggota DPD RI
• 18 jam lalutvonenews.com
thumb
Tongkat Komando Kodau II Resmi Beralih, Marsda TNI M. Untung Suropati Pimpin Pertahanan Udara Wilayah Tengah
• 12 jam laluharianfajar
thumb
Ramalan Zodiak 10 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces
• 15 jam lalutvonenews.com
thumb
Akhirnya, Yaqut Ditetapkan Tersangka Kasus Dugaan Kuota Haji 2024: Stafnya Juga Kena!
• 12 jam laludisway.id
Berhasil disimpan.