JAKARTA, KOMPAS.TV - Pemerintah melalui Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) secara resmi menetapkan tarif tenaga listrik untuk Triwulan I tahun 2026.
Berlaku mulai Januari hingga Maret, tarif PLN tidak mengalami perubahan bagi seluruh golongan pelanggan non-subsidi maupun subsidi.
Keputusan ini diumumkan oleh Plt. Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Kementerian ESDM, Tri Winarno, pada Rabu, 31 Desember 2025 di Jakarta.
Kebijakan ini mengacu pada ketentuan Peraturan Menteri ESDM Nomor 7 Tahun 2024 yang menyebutkan bahwa penyesuaian tarif listrik bagi pelanggan non-subsidi dilakukan setiap tiga bulan, berdasarkan parameter ekonomi makro, seperti kurs rupiah, Indonesian Crude Price (ICP), inflasi, dan Harga Batubara Acuan (HBA).
Baca Juga: Kalender Jawa Januari 2026 Pekan Kedua, 27 Rajab 1447 H Jatuh pada Jumat Pon
Namun, meskipun formula perhitungan tarif menunjukkan adanya potensi kenaikan, pemerintah memilih untuk mempertahankan tarif saat ini demi menjaga stabilitas ekonomi nasional dan melindungi daya beli masyarakat di awal tahun.
Berikut besaran tarif listrik PLN per kWh yang berlaku untuk seluruh golongan pelanggan, baik non-subsidi maupun subsidi, selama periode 11 hingga 18 Januari 2026, sesuai penetapan resmi pemerintah dan PT PLN (Persero).
Pelanggan Rumah Tangga Nonsubsidi
- R-1/TR 900 VA: Rp 1.352
- R-1/TR 1.300 VA: Rp 1.444,70
- R-1/TR 2.200 VA: Rp 1.444,70
- R-2/TR 3.500–5.500 VA: Rp 1.699,53
- R-3/TR 6.600 VA ke atas: Rp 1.699,53
Pelanggan Bisnis dan Pemerintah
- B-2/TR (6.600 VA–200 kVA): Rp 1.444,70
- P-1/TR (kantor pemerintah 6.600 VA–200 kVA): Rp 1.699,53
- P-3/TR (penerangan jalan umum di atas 200 kVA): Rp 1.699,53
Sementara itu, tarif listrik bagi golongan pelanggan subsidi juga tidak mengalami perubahan sebagai berikut:
Penulis : Dian Nita Editor : Desy-Afrianti
Sumber : Kompas TV
- tarif listrik
- pln
- per kwh
- 11-18 januari 2026
- non subsidi
- subsidi

:strip_icc()/kly-media-production/medias/5412015/original/075913400_1763029321-WhatsApp_Image_2025-11-13_at_17.11.39__1_.jpeg)



