Kasus Ade Kuswara: Eks Kajari Kabupaten Bekasi Diperiksa KPK di Pusdiklat Kejaksaan

liputan6.com
17 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Mantan Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Bekasi, Eddy Sumarman diperiksa KPK. Pemeriksaan terkait dugaan suap ijon proyek yang menjerat Bupati Bekasi, Ade Kuswara.

Eddy diperiksa dalam kapasitasnya sebagai saksi. Selain Eddy, Kasi Pidsus Kejari Bekasi, Ronald Thomas Mendrofa, Kepala Subseksi Penuntutan, Eksekusi, dan Eksaminasi Kejari Kabupaten Bekasi, Rizki Putradinata, juga diperiksa.

Advertisement

BACA JUGA: Cara KPK Kembalikan Jejak Komunikasi yang Dihapus dalam Kasus Korupsi Ade Kuswara

Juru bicara KPK Budi Prasetyo mengatakan, pemeriksaan kali ini dilakukan di Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Kejaksaan, Cipayung, Jakarta Timur.

"Permintaan keterangan kepada para saksi dilakukan di Pusdiklat Kejaksaan, Cipayung, Jakarta Timur, karena dilakukan pemeriksaan bersama dengan Jamwas Kejagung," kata Budi kepada wartawan, Jumat (9/1/2026).

Penyidik mencecar Eddy dkk soal kasus yang melibatkan Ade Kuswara Cs. Namun, tak dirinci seperti apa kesaksian Eddy dkk soal keterlibatan Ade Kuswara Cs.

"Pemeriksaan hari ini terkait pengetahuan saksi mengenai perkara-perkara di Kejaksaan Negeri Kabupaten Bekasi yang melibatkan para pihak yang ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK dalam perkara suap ijon proyek di Kabupaten Bekasi," jelasnya.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Dul Jaelani Rilis Single "Sebenarnya, Selamanya…" yang Angkat Cinta sebagai Ruang Indah dan Rawan
• 16 jam lalupantau.com
thumb
Trump Kembali Mengangkat Rencana Greenland: Jalur Diplomatik untuk Membeli Tetap Jadi Prioritas
• 3 jam laluerabaru.net
thumb
Iran Dibungkam dalam Semalam: 90 Juta Orang Terisolasi, Tiga Pilar Kekuasaan Khamenei Retak Serentak
• 5 jam laluerabaru.net
thumb
Mentan Amran sita 133,5 ton bawang bombay ilegal di Semarang
• 37 menit laluantaranews.com
thumb
Saat Dasco Minta BPS Tuntaskan Pendataan Rumah Rusak Bencana dalam Seminggu
• 3 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.