8 Orang Terjaring OTT KPK di Jakut: 4 Pegawai Ditjen Pajak, 4 Swasta

detik.com
19 jam lalu
Cover Berita
Jakarta -

KPK mengamankan 8 orang dalam operasi tangkap tangan (OTT) di Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Jakarta Utara (Jakut). Delapan orang itu terdiri dari 4 pegawai Ditjen Pajak dan 4 pihak swasta.

"Dalam kegiatan penyelidikan tertutup yang KPK lakukan, tim pada hari Jumat kemarin telah mengamankan sejumlah 8 orang. Empat di antaranya adalah pegawai pada Ditjen Pajak, dan empat lainnya adalah pihak swasta," kata juru bicara KPK Budi Prasetyo kepada wartawan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Sabtu (10/1/2026).

Baca juga: Purbaya soal Pejabat Pajak Kena OTT: Tak Ditinggal tapi Tak Intervensi Juga

Budi belum membeberkan identitas 8 orang yang diamankan tersebut. Dia mengatakan pemeriksaan masih terus dilakukan hingga saat ini.

"Saat ini para pihak yang diamankan masih terus dilakukan pemeriksaan secara intensif pada tahap penyelidikan," ujarnya.

Budi mengatakan 8 orang itu diamankan di sejumlah lokasi di wilayah Jabodetabek. Dia mengatakan kasus ini terkait dengan pengurangan nilai pajak.

"Kegiatan ini terkait dengan dugaan modus pengaturan pajak di sektor pertambangan," ujarnya.

Diketahui, KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status dari pihak yang telah ditangkap tersebut.

Berdasarkan laporan kinerja tahun lalu, KPK pada 2025 telah melakukan 11 OTT.

Baca juga: Siap Kooperatif, Ditjen Pajak Hormati OTT KPK Jerat Pejabatnya di Jakut




(mib/lir)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Sepakbola Dunia Gempar: Persib Vs Persija, Barcelona Vs Real Madrid dan Fenerbahce Lawan Galatasaray
• 2 jam laluviva.co.id
thumb
Khamenei serukan persatuan dan kecam AS dalam pidato kenegaraannya
• 23 jam laluantaranews.com
thumb
6 Alasan Berita Viral Sering Lebih Cepat Dipercaya daripada Fakta Resmi
• 23 jam lalubeautynesia.id
thumb
BRI Super League: Persib Tiba di GBLA Disambut Suar Bobotoh, Persija Naik 5 Rantis Barracuda
• 19 menit lalubola.com
thumb
Show Mens Rea Berbuntut Panjang, DPR Nilai Kritik Pandji Pragiwaksono Masih Wajar
• 29 menit lalutvonenews.com
Berhasil disimpan.