Grid.ID - Selebgram Inara Rusli akhirnya muncul ke publik usai dikabarkan menikah dengan suami Wardatina Mawa, Insanul Fahmi. Alih-alih minta maaf, Inara Rusli malah desak Mawa perjelas hubungannya dengan Insanul Fahmi.
Seperti diketahui, Inara Rusli diam-diam menikah siri dengan suami Mawa, Insanul Fahmi. Keduanya diketahui menikah pada Agustus 2025 lalu.
Akibatnya, Inara dan Insanul kini dilaporkan Mawa ke polisi atas dugaan perzinahan. Pasalnya, hal itu dilakukan tanpa sepengetahuan istri sah yakni Mawa.
Alih-alih minta maaf, baru-baru ini Inara Rusli malah desak Mawa perjelas hubungannya dengan Insanul Fahmi. Hal itu diketahui dari unggahan di akun Instagram @gosip_danu pada (08/01/2026.
Di unggahan itu, Inara meminta agar Mawa segera memperjelas status pernikahannya dengan Insanul. Apakah Mawa ingin melanjutkan rumah tangga atau ingin bercerai.
Inara mengaku butuh kepastian tersebut agar konflik tidak berlarut-larut. Selain itu, ia juga siap dipoligami jika Mawa ingin melanjutkan rumah tangga dengan Insanul Fahmi.
"Saya meminta saudari M (Mawa) untuk bisa secara jelas, tegas, dan bijaksana memberikan pernyataan terkait nasib pernikahannya dengan Insan," ujarnya.
"Kalau mau dilanjutkan ya alhamdulillah gitu ya. Tapi kalau mau berhenti, silakan ajukan gugatan cerai. Ya supaya semua ini lebih jelas."
"Ya, kenapa tidak (poligami) ? Karena di dalam Islam kan diperbolehkan untuk berpoligami."
"Selain itu, saya dapat wejangan dari Buya Yahya untuk menghormati, patuh, dan taat pada apapun keputusan suami," ungkapnya.
Lebih lanjut, Inara juga ditanya perihal peresmian pernikahannya dengan Insanul. Diakui Inara, ia ingin melegalkan pernikahannya. Namun, kini ia ingin fokus menyelesaikan hal lain.
"Saya rasa, setiap istri pasti menginginkan pernikahannya resmi dan terdaftar secara negara ya. Tapi balik lagi, saya harus melihat semua masalah lebih luas. Ada lain yang masih harus kami selesaikan," ujarnya.
Inara Rusli malah desak Mawa perjelas hubungannya dengan Insanul Fahmi, netizen langsung ramai memberi komentar. Banyak yang syok mendengar ucapan mantan istri Virgoun tersebut.
"Tunggu sabar ya IR, masuk bu i dulu baru nanti diceraikan Mawa, ngebet bgt pengen cpt2, si IF aja blm mau nalak. Keliatan banget lu pengen satu2nya," tulis akun @ros***.
"Emosiii bangettt astaghfirullah denger dia ngomong,"tambah akun @gro***.
"Gak pernah SEMUAK ini sama orang," tambah akun @mea***.
Inara Rusli Akui Ingin Minta Maaf Pada Mawa
Baru-baru ini, Inara Rusli mengungkap keinginannya untuk minta maaf pada Mawa. Namun, ia mengaku tak bisa lantaran seluruh kontak diblokir oleh Mawa.
"Aku nggak punya nomornya si M (Mawa), aku mau reach dia sempat diblok aku. Aku juga mau ngomong yang sebenarnya lewat DM (direct message) juga kurang etis," kata Inara Rusli di podcast Denny Sumargo, seperti dikutip pada Sabtu (10/1/2025).
"Gimana posisi aku coba? Aku mau ngomong langsung lewat mana coba. Lewat DM kayak gitu responsnya. Mau ketemu nggak bisa. Sampai hari ini loh. Nggak usah disuruh aku juga mau ngomong, mau sampaikan bahwa aku merasa menyesal bahwa aku merasa bersalah, aku juga mau minta maaf," lanjutnya. (*)
Artikel Asli

:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469105/original/094287300_1768059538-WhatsApp_Image_2026-01-10_at_22.29.36.jpeg)

