Luna Maya Menikah di Usia 40-an, Tips Sederhana Rumah Tangga Bahagia

genpi.co
17 jam lalu
Cover Berita

GenPI.co - Menikah di usia 40-an sering kali dipandang sebagai fase yang lebih matang dan penuh kesadaran.

Di usia 41 tahun, artis cantik Luna Maya resmi menikah dengan Maxime Bouttier pada 7 Mei 2025.

Di usia ini, pernikahan bukan lagi soal euforia semata, melainkan tentang membangun kebahagiaan yang berkelanjutan.

Dilansir Your Tango, berikut tips sederhana yang menjadi penentu keharmonisan rumah tangga.

1. Tujuan bersama

Tujuan hidup menentukan arah, makna, dan nilai tambah dalam sebuah hubungan.

Ketika pasangan mengembangkan tujuan dan arah bersama, hubungan lebih terhubung serta bermakna.

Sebaliknya, tujuan yang saling bertentangan kerap memicu ketegangan dan konflik.

Penelitian menunjukkan bahwa pasangan yang memiliki visi sejalan cenderung melaporkan tingkat kepuasan hubungan yang lebih tinggi karena muncul rasa kebersamaan, kerja tim, dan arah yang jelas.

2. Komitmen

Komitmen bukan sekadar janji untuk masa depan, melainkan kesepakatan sadar untuk mencintai, terbuka, menerima, dan setia di masa kini.

Dalam hubungan, komitmen berarti memilih untuk mengarahkan energi pada kebersamaan, bukan hanya pada diri sendiri.

Komitmen yang sehat memungkinkan seseorang memberi diri tanpa kehilangan jati diri.

Komitmen sejatinya bertujuan meningkatkan kepuasan, fleksibilitas, pemahaman, dan kedekatan emosional.

3. Komunikasi

Dalam setiap hubungan, selalu ada momen ketika kata-kata atau tindakan melukai perasaan pasangan.

Saat emosi terpicu, seseorang bisa menjadi reaktif, defensif, dan menutup diri.

Di titik inilah komunikasi mudah terdistorsi dan disalahpahami.

Komunikasi yang efektif menuntut kesadaran untuk merespons, bukan bereaksi.

Banyak konflik terjadi karena kurang mendengarkan.

Komunikasi yang sehat membangun kepercayaan, memperkuat koneksi, dan memudahkan penyelesaian konflik. (*)

Simak video berikut ini:


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kepala KPP Pajak Jakarta Utara Diciduk KPK, Begini Kronologi dan Modus Kejahatan Tersangka
• 9 jam lalurepublika.co.id
thumb
Sebagian Jakarta hujan ringan mulai Minggu siang hingga malam
• 11 jam laluantaranews.com
thumb
Serangan Udara Gaza Tewaskan Tiga Warga
• 1 jam lalutvrinews.com
thumb
Fokus Bisnis Kuliner, Harry De Fretes Ungkap Ingin Kembali ke Dunia Hiburan
• 1 jam lalukumparan.com
thumb
[FULL] Pidato Sidharto Reza Jadi Presiden Dewan HAM PBB, Sampaikan Amanat Presiden Prabowo
• 21 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.