Real Madrid sangat hati-hati soal Mbappe bermain di final Piala Super

antaranews.com
16 jam lalu
Cover Berita
Jakarta (ANTARA) - Real Madrid sangat hati-hati soal peluang penyerang andalannya Kylian Mbappe bermain di final Piala Super Spanyol 2026 kontra Barcelona di Jeddah, Arab Saudi, Senin (12/1) dini hari WIB.

"Kami harus mempertimbangkan waktu, pertaruhan dan tanggung jawab atas setiap keputusan yang kami buat. Semuanya harus berdasarkan risiko yang dapat terkendali," ujar pelatih Real Madrid Xabi Alonso, dikutip dari laman Real Madrid, Sabtu.

Juru taktik asal Spanyol itu melanjutkan, pada keputusan untuk menurunkan Mbappe atau tidak, Madrid tidak akan melakukan misi kamikaze (bunuh diri).

Alonso menegaskan bahwa Mbappe hanya akan merumput di lapangan saat semua pihak terkait, terutama tim medis dan si pemain sendiri, sudah memberikan lampu hijau.

"Sejauh ini, Mbappe merasa baik-baik saja. Dia sudah berlatih bersama kami. Namun, kami akan memutuskan kemudian apakah dia bermain dari awal laga atau dari bangku cadangan," tutur dia.

Pada awal Januari 2026, Real Madrid mengonfirmasi bahwa Kylian Mbappe harus menepi karena cedera lutut.

Madrid kehilangan penyerang berusia 27 tahun itu lantaran dia merupakan pemain tersubur klub pada musim ini.

Untuk sementara, Mbappe sudah membuat total 29 gol bagi Madrid di semua kompetisi, termasuk 18 gol di Liga Spanyol (dari 18 kali penampilan).

Mbappe tidak tampil saat Madrid menaklukkan Atletico Madrid 2-1 pada laga semifinal Piala Super Spanyol 2026, Jumat (9/1) dini hari WIB.

Dia baru terbang ke Jeddah setelah pertandingan tersebut dan langsung bergabung dengan rekan-rekannya.

Keberadaan Mbappe pun disambut baik oleh Alonso yang menargetkan Real Madrid menjuari Piala Super Spanyol 2026.

"Memenangi trofi itu akan menjadi kebahagiaan yang layak dibagikan untuk semua orang, untuk setiap madridistas (suporter Madrid)," tutur Alonso.

Baca juga: Madrid ke final Piala Super Spanyol, Alonso puji Valverde

Baca juga: Hansi Flick pastikan Lamine Yamal siap jadi starter lawan Real Madrid






Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kaesang Ingin Jadikan Jateng 'Kandang Gajah' di Pemilu 2029, Reaksi PDIP Mengejutkan!
• 15 jam lalurctiplus.com
thumb
Andre Rosiade Respons Permintaan Warga, Kirim Ekskavator ke Maninjau
• 2 jam laludetik.com
thumb
Harga Emas Galeri24 dan UBS di Pegadaian Stabil pada 11 Januari 2026
• 7 jam lalupantau.com
thumb
KPK Tetapkan 5 Orang Tersangka OTT Pajak, Termasuk Kepala KPP Madya Jakut
• 10 jam laludetik.com
thumb
Pelatih PSS Absen karena Sanksi, Asisten Akui Laga Lawan PSIS Tak Mudah
• 19 jam lalukompas.tv
Berhasil disimpan.