Muannas Soroti Dugaan Pelecehan Agama oleh Pandji Pragiwaksono

jpnn.com
22 jam lalu
Cover Berita

jpnn.com, JAKARTA - Komika Pandji Pragiwaksono terus menjadi sorotan publik setelah pertunjukan stand-up comedy terbarunya bertajuk "Mens Rea" yang dilaksanakan di sejumlah kota di Indonesia dan ditayangkan di platform digital.

Pertunjukan tersebut menjadi polemik karena materi yang dibawakan Pandji tidak sekadar melontarkan kritik sosial atau politik, tetapi dianggap telah mengajak publik menertawakan praktik ibadah umat Islam di hadapan ribuan penonton.

BACA JUGA: Legislator PDIP: Pelaporan Pandji Mirip Tekanan Orde Baru pada Seniman

Founder Indonesian Cyber, Muannas Alaidid, menganggap materi dalam penampilan Pandji yang diduga melecehkan agama Islam dengan menyinggung candaan soal ibadah salat tersebut telah melewati batas kebebasan berekspresi.

Dalam unggahan di platform media sosial Instagram dan X @muannas_alaidid pada Sabtu (10/1), Muannas menyampaikan bahwa materi Pandji Pragiwaksono soal sholat dianggap telah merusak akidah Islam dengan menjadikan sholat sebagai bahan lelucon di ruang publik.

BACA JUGA: Pandji Dilaporkan ke Polisi, Gus Salam Singgung Keganjilan Praktik Berdemokrasi

Dia juga mengingatkan publik terkait rekam jejak Pandji yang sebelumnya menuai kritik usai menyinggung kelompok lain. Menurutnya, polemik kali ini jauh lebih serius karena menyentuh ranah keyakinan umat.

"Setelah melecehkan Suku Toraja, sekarang Pandji Pragiwaksono melecehkan agama Islam. Dia mengumpulkan puluhan ribu orang untuk mengajak mereka menertawakan salat dan ormas Islam," tulis Muannas.

BACA JUGA: Djarot PDIP Bela Pandji, Anggap Pertunjukan Mens Rea Bentuk Ekspresi Melalui Komedi

Menurut Muannas, menjadikan salat sebagai bahan satire politik merupakan tindakan yang tidak pantas dan berpotensi melukai perasaan umat Islam.

"Apakah harus membawa-bawa agama dalam urusan politik? Apa melecehkan agama dan suku di Indonesia sekarang sudah dianggap sebagai kebebasan berekspresi?” ujar dia.

Muannas mengingatkan bahwa salat adalah perintah yang disampaikan langsung oleh Allah SWT tanpa melalui malaikat Jibril. Dengan melakukan salat, dijauhkan dari perbuatan keji dan munkar.

"Kelak nanti, salat menjadi ibadah yang pertama kali dihisab. Berbagai keutamaan saat membuatnya ibadah ini menjadi tiang agama Islam," ujarnya.

Muannas mengatakan Pandji telah melampaui batas toleransi publik. Sia bahkan menyerukan sikap tegas jika negara dinilai tidak mengambil peran.

"Tentu semua ada batasannya dan Pandji jelas-jelas telah menjadi bagian orang yang melewati batas. Kalau negara diam, rakyat yang harus bergerak," pungkas dia. (cuy/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Bantah Tuduhan Penipuan Akpol, Adly Fairuz Sebut Gugatan Rp5 M Tak Berdasar
• 6 jam laluinsertlive.com
thumb
Adly Fairuz Ngaku Jadi Jenderal, Tipu Korban Rp3,6 M untuk Masuk Akpol
• 22 jam laluinsertlive.com
thumb
Review Papa Zola The Movie: Animasi Keluarga yang Menggali Makna Ayah di Balik Humor
• 23 jam lalutvonenews.com
thumb
Cara Bikin Latina Makeup ala Selebgram yang Viral di Media Sosial
• 8 jam laluinsertlive.com
thumb
Daftar Para Pemenang Golden Disc Awards 2025, Daesang Raih Penghargaan Tertinggi
• 58 menit lalumerahputih.com
Berhasil disimpan.