Viral Momen Staf Bersihkan Sepatu Zulkifli Hasan, Netizen: Nunggu Klarifikasinya

viva.co.id
3 jam lalu
Cover Berita

Jakarta, VIVA – Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan kembali menjadi sorotan warganet saat melakukan kunjungan ke Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Kalikajar, Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah, pada Sabtu, 10 Januari 2026. Menteri yang akrab disapa Zulhas itu ramai diperbincangkan setelah beredar momen sejumlah staf terlihat membersihkan sepatu miliknya.

Dalam video yang beredar di media sosial salah satunya seperti diunggah di akun Instagram @kejadianesia, pada Minggu 11 Januari 2026, terlihat Zulkifli Hasan duduk di sebuah bangku. Dirinya terlihat membersihkan celana yang dikenakannya, sementara dua orang staf laki-lakinya membersihkan sepatu sang Menteri.

Baca Juga :
Menko Zulhas Targetkan Penerima MBG 80 Orang pada Juni 2026
Pengelola Dapur MBG Dekat Kandang Babi Sragen Legowo Direlokasi, Ngaku Tidak Rugi

Zulhas juga sempat terlihat membersihkan sepatunya yang berwarna hitam itu bersamaan dengan pegawainya itu. Sontak saja unggahan tersebut kembali jadi sorotan di kalangan pengguna media sosial. Banyak dari mereka yang kembali menyindir sang menteri.

“Duh… kemarin manggul beras sekarang sepatunya minta dibersihkan.. penuh kepalsuan ni orang,” sindir netizen.

“Ada aja gebrakannya pak,” sindir lainnya.

“bentar-bentar nunggu klarifikasinya dia ngeles apa coba.. penasaran,” sindir lainnya.

Menko Pangan Cek SPPG Kalikajar, Wonosobo Jawa Tengah

Sabtu kemarin, Menko Pangan, Zulkifli Hasan melakukan kunjungan ke SPPG Kalikajar, Wonsobo Jawa Tengah. Peninjauan tersebut difokuskan pada kesiapan operasional SPPG sebagai dapur layanan MBG, mulai dari proses produksi, distribusi, hingga pemenuhan standar higiene, sanitasi, dan kehalalan pangan.

“Program ini bukan hanya soal pembagian makanan, tetapi memastikan gizi, keamanan, dan ketepatan sasaran benar-benar terjaga di lapangan,” kata Zulhas berdasarkan keterangannya.

Pada hari kunjungan, SPPG tersebut menyalurkan makanan bergizi kepada 1.584 siswa serta 133 ibu hamil dan ibu menyusui dengan menu yang disesuaikan kebutuhan gizi masing-masing kelompok penerima.

“SPPG harus menjadi titik kendali kualitas, mulai dari bahan baku, proses pengolahan, sampai makanan diterima oleh penerima manfaat,” ujar dia.

Dari sisi kelayakan layanan, lanjut dia, SPPG Kalikajar telah mengantongi Sertifikat Laik Higiene Sanitasi dan sertifikat halal sebagai prasyarat operasional dapur MBG. Zulhas menegaskan, pengawasan dan evaluasi rutin di tingkat SPPG menjadi kunci agar pelaksanaan MBG berjalan konsisten dan berkelanjutan sesuai amanat Keputusan Presiden RI Nomor 28 Tahun 2025.

Baca Juga :
Kepala BGN Bilang 20 Persen Dapur MBG Sudah Punya Sertifikat Higienis
BGN Ancam Tutup Dapur MBG yang Langgar Aturan Setelah Diperingatkan 3 Kali
SPPG Banaran Sragen Kaget Pemilik Kandang Babi Minta Kompensasi Miliaran untuk Pindah

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Borussia Moenchengladbach vs Augsburg, Kevin Diks Cetak Satu Gol Saat Die Fohlen Menang Telak
• 9 jam lalumediaindonesia.com
thumb
AS Siapkan Rencana Aneksasi, Pasukan NATO Bakal Ditempatkan di Greenland
• 19 jam lalumerahputih.com
thumb
Megawati Minta Kader PDIP Gerak Cepat Bantu Korban Bencana di Aceh
• 9 jam lalugenpi.co
thumb
Menteri Keamanan Dalam Negeri Kristi Noem Kirim Ratusan Personel ke Minneapolis, Sebut Korban ICE Teroris
• 6 jam lalumediaindonesia.com
thumb
Saingi Pamor Brasil di Persija Jakarta! Aroma Samba di Skuad Persebaya Surabaya Kian Kental, Matheus Pato Nyusul?
• 5 jam laluharianfajar
Berhasil disimpan.