Hujan Angin, Pohon Tumbang Tutup Jalan di Kemang dan Pakubuwono

metrotvnews.com
3 jam lalu
Cover Berita

Jakarta: Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan bergerak cepat menangani insiden pohon tumbang di dua titik vital, yakni Jalan Kemang Raya, Mampang Prapatan, dan Jalan Pakubuwono VI, Kebayoran Baru, Senin pagi, 12 Januari 2026. Peristiwa yang terjadi di tengah guyuran hujan deras disertai angin kencang ini sempat menutup akses jalan utama dan menghambat arus lalu lintas.

"Begitu menerima informasi, kami langsung berkoordinasi dengan seluruh unsur terkait untuk melakukan penanganan secepat mungkin," ujar Komandan Pleton BPBD Jakarta Selatan, Muhammad Nur, di Jakarta, dilansir Antara, Senin, 12 Januari 2026.
 

Baca Juga :

Hujan Deras, Sejumlah Ruas Jalan di Jakarta Utara Tergenang

Nur menjelaskan pohon jenis angsana setinggi 10 meter di Jalan Kemang Raya tumbang sekitar pukul 07.15 WIB. Sebanyak 20 personel gabungan dari BPBD, PPSU, Satpol PP, hingga Sudin Tamhut dikerahkan untuk memotong batang pohon yang melintang di badan jalan. Berkat kolaborasi lintas sektoral, akses jalan berhasil dibuka kembali pada pukul 08.30 WIB.

Sementara, insiden serupa terjadi di Jalan Pakubuwono VI, Kelurahan Gunung. Batang pohon ketapang berdiameter 20 sentimeter sempal dan menutupi sebagian akses jalan pada pukul 07.10 WIB. Lurah Gunung, Elvita Rahmadani Rangkuti, memastikan penanganan dilakukan segera guna menghindari kemacetan panjang di jam berangkat kerja.

"Penanganan langsung kami lakukan untuk memperlancar kembali akses jalan utama yang cukup padat kendaraan pada jam kerja pagi hari," kata Elvita.


Ilustrasi pohon tumbang. Foto: Metrotvnews.com/Khairunnisa Puteri M.

Petugas Pasukan Oranye di lapangan menggunakan gergaji mesin untuk mengevakuasi batang pohon sepanjang lima meter tersebut. Meski tidak ada korban jiwa maupun kerugian material dalam kedua insiden ini, pihak otoritas tetap meminta para pengendara untuk meningkatkan kewaspadaan saat melintas di bawah pohon besar ketika cuaca ekstrem.

Saat ini, arus lalu lintas di kedua lokasi dilaporkan telah kembali normal. Petugas masih berkoordinasi untuk pengangkutan sisa-sisa batang dan dahan pohon dari tepi jalan.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
AS Siapkan Rencana Aneksasi, Pasukan NATO Bakal Ditempatkan di Greenland
• 20 jam lalumerahputih.com
thumb
Pasar Karbon Mandek, DPR Dorong Pembentukan Kementerian Perubahan Iklim
• 38 menit lalutvonenews.com
thumb
Penumpang Suite Class KAI Tumbuh Hampir 50 Persen Sepanjang 2025
• 14 jam lalutvrinews.com
thumb
Presiden Prabowo Tinjau Program Makan Bergizi Gratis di Sekolah Rakyat Terpadu Banjarbaru
• 28 menit lalupantau.com
thumb
Geger Temuan Jejak Diduga Harimau Resahkan Warga Lampung Timur, Ini Kata BKSDA
• 8 jam lalurctiplus.com
Berhasil disimpan.