Pelatih Persija: Kami Kalah karena Kesalahan Individu

medcom.id
3 jam lalu
Cover Berita
Bandung: Persija Jakarta harus menelan pil pahit tatkala berjumpa Persib Bandung dalam lanjutan Super League, Minggu 11 Januari 2026. Macan Kemayoran kalah dengan skor tipis 0-1.
 
Usai pertandingan, Persija menolak untuk larut dalam kekalahan. Mereka akan bangkit pada laga selanjutnya.
 
Pelatih Mauricio Souza mengaku bahwa laga melawan Persib tidak berjalan mulus. Meski punya banyak peluang mendapatkan gol, namun sampai peluit panjang dibunyikan skor 1-0 tetap bertahan.

Baca Juga :

Cetak Gol Cepat ke Gawang Persja, Beckham: Kami Manfaatkan Kesempatan Kecil

“Bagi saya, itu adalah pertandingan yang tidak bagus, baik secara teknis maupun taktis. Siapa pun yang menyukai sepak bola dan datang ke sini untuk menonton pertandingan hari ini hampir tidak melihat sepak bola sama sekali," ujar Souza dikutip laman resmi klub.

"Kami sudah tahu bahwa Persib Bandung adalah tim yang bertahan dengan baik. Namun, mereka hanya mencoba bermain melalui serangan balik. Mereka pun tidak menciptakan banyak peluang. Kami kalah karena dua kesalahan individu. Bagi saya, itulah analisis pertandingan,” kata Mauricio.
 
Di sisi lain, bek Rizky Ridho memberikan selamat kepada Persib. 
 
“Saya ingin mengucapkan selamat kepada Persib yang meraih tiga poin. Terima kasih atas sambutannya dan kami tunggu di Jakarta. Terima kasih,” ujar Ridho.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ASM)

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Gunung Sampah Longsor, Puluhan Orang Terjebak Belum Ditemukan
• 21 jam lalucnbcindonesia.com
thumb
So Sweet! Warga TPU Kebon Nanas Dapat Kado Rusunawa dari Pramono di Momen Akad Nikah
• 33 menit laludisway.id
thumb
Belum Mulai Melatih, John Herdman Sudah Tersenyum Lebar Lihat Statistik Bintang Timnas Indonesia di Eropa Jelang FIFA Matchday
• 3 jam lalutvonenews.com
thumb
Dampak pemberdayaan PNM untuk ibu-ibu prasejahtera di Indonesia
• 11 jam laluantaranews.com
thumb
Selama Ditahan, KL WNI Anak di Yordania Sempat Coba Bunuh Diri
• 6 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.