Jeremiah Lakhwani Ungkap Hasil Interview Pertama Bareng WWE: Harus Pindah ke AS

kumparan.com
3 jam lalu
Cover Berita

Model dan influencer Jeremiah Lakhwani beberapa waktu lalu jadi sorotan usai mengaku dapat tawaran dari pihak WWE (World Wrestling Entertainment). Dalam salah satu unggahannya, Jeremiah mengunggah isi DM dari akun Instagram resmi @wwerecruit.

Promotor gulat profesional Amerika Serikat itu, mengungkapkan ketertarikan mereka untuk melibatkan Jeremiah Lakhwani buat ikut menjajal di panggung gulat tersebut. Jeremiah lantas juga sudah melakukan interview dengan pihak WWE.

Lewat salah satu unggahannya tersebut, Jeremiah mengungkapkan isi dari tahapan interview pertama dengan WWE yang telah ia jalani. Kata Jeremiah, proses interview tersebut masih berada di tahap perkenalan saja.

"So mostly itu adalah introduction aja, ngenalin prosesnya gimana nanti ke depannya," kata Jeremiah dalam video yang diunggah di akun Instagram pribadinya @jeremiahlakhwani.

Dari perbincangan tersebut Jeremiah mendapat informasi terkait proses yang harus dilaluinya ke depan sebelum bisa bergabung dengan WWE. Kata Jeremiah, perjalanannya menuju panggung internasional tersebut masih amat panjang.

"Gak cuma panjang, tapi juga butuh waktu yang lama, berbulan-bulan, guys," ujar Jeremiah.

"Dan akan mengharuskan gua untuk membuat keputusan-keputusan yang besar dan cukup banyak banget pertimbangannya buat gua pribadi. Jadi ini sekarang gua lagi dilema nih," tambahnya.

Jeremiah juga mengungkapkan salah satu pertimbangan terberat untuknya. Yakni ketika dia diminta untuk pindah domisili ke Amerika Serikat. Hal ini lah yang masih terus ia pertimbangkan sebelum memutuskan pilihannya untuk lanjut atau tidak.

"Paling berat menurut gue adalah gua harus pindah ke Amerika for good dan gua juga harus bisa berkomitmen untuk mau menjadi pegulat entertainment profesional," tandasnya.

Jeremiah Lakhwani memulai kariernya sebagai seorang model. Jeremiah semakin dikenal publik ketika dirinya menjadi finalis L-Men of the Year pada tahun 2012.

Sejak saat itu, kariernya terus berkembang. Dia bahkan dipercaya menjadi host dari program televisi My Trip My Adventure. Lewat program itu Jeremiah berhasil mencuri perhatian dengan penampilannya yang berambut panjang dan berbadan kekar.

Beberapa waktu lalu, Jeremiah Lakhwani juga terlibat dalam reality series Physical: Asia yang tayang di Netflix. Program tersebut menghadirkan kompetisi fisik antar peserta yang terlibat.

Jeremiah berpartisipasi sebagai perwakilan Indonesia bersama lima atlet lain. Di antaranya ialah Igedz Executioner, Marcus Gideon, Glenn Victor, Fina Phillipe, dan Maria Selena.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tak Mau Berbagi Suami, Inara Rusli Minta Insanul Fahmi Pilih Dirinya atau Wardatina Mawa: Pilih Sampai Sebelum Ramadan
• 8 jam lalutvonenews.com
thumb
Banjir di Kudus dan Pati Rendam Puluhan Desa, Jalur Pantura Tersendat
• 8 jam lalurctiplus.com
thumb
Prabowo Resmikan Sekolah Rakyat Hari Ini, Cek Delapan Faktanya
• 12 jam laluidxchannel.com
thumb
Polisi Segera Periksa Komika Pandji Pragiwaksono
• 20 jam lalumerahputih.com
thumb
Mensos: Sekolah Rakyat Terdampak Bencana Sumatra Sudah Beroperasi Lagi
• 23 jam laluliputan6.com
Berhasil disimpan.