Momen Megawati Bekali 38 Ketua DPD Tas Siaga Bencana dan Bibit Pohon Saat Tutup Rakernas

liputan6.com
6 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Jajaran DPP PDI Perjuangan (PDIP) yang diwakili oleh Ketua DPP Bidang Ekonomi Kreatif, M. Prananda Prabowo, serta Ketua DPP yang juga Ketua DPR RI, Puan Maharani, secara simbolis menyerahkan tas siaga bencana dan bibit pohon kepada 38 Ketua DPD PDI Perjuangan dari seluruh Indonesia.

Hal ini dilakukan pada penutupan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) I PDI Perjuangan yang digelar di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta, Senin (12/1/2026).

Advertisement

BACA JUGA: Megawati: Kritik terhadap Kekuasaan Harus Berbasis Data, Bukan Emosi

Sebelum penyerahan tersebut, acara dimeriahkan dengan pertunjukan tari teatrikal yang mengusung konsep Hamemayu Hayuning Bawono. Karya seni ini merefleksikan tanggung jawab manusia dalam menjaga keharmonisan dunia dan kelestarian alam.

Diketahui, penyerahan ini merupakan wujud nyata komitmen PDI Perjuangan dalam memperkuat kesiapsiagaan menghadapi bencana alam sekaligus mendorong pelestarian lingkungan hidup secara berkelanjutan di seluruh penjuru tanah air. 

Dalam prosesi tersebut, Prananda dan Puan secara langsung menyerahkan bibit dan mengenakan tas bencana kepada para Ketua DPD yang maju ke podium.

Melalui aksi simbolis ini, DPP PDIP mengingatkan seluruh jajaran partai, dari tingkat pusat hingga akar rumput, untuk senantiasa hadir di tengah masyarakat.

Ditekankan bahwa tugas kader tidak terbatas pada kerja politik elektoral, tetapi juga mencakup upaya kemanusiaan, mitigasi bencana, serta menjaga ekosistem sebagai bagian dari tanggung jawab kebangsaan.

Di akhir sesi penyerahan, para Ketua DPD berfoto bersama Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, yang didampingi oleh Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, M. Prananda Prabowo, dan Puan Maharani. 

Terdapat momen menarik saat sesi foto berlangsung, saat para Ketua DPD melakukan pose menoleh ke belakang yang diikuti dengan suasana hangat.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Tessa Mariska Singgung Soal Rumah dan Aset yang Dipakai Inara Rusli, Eva Manurung Tegaskan Hal Ini
• 14 jam lalugrid.id
thumb
Rizal Fadillah: Sowan Eggy Sudjana ke Jokowi dalah Kesalahan Fatal
• 21 jam lalufajar.co.id
thumb
Megawati: Pemerintah Bukan Musuh, tetapi Objek Kritik yang Sah dalam Demokrasi
• 9 jam lalukompas.com
thumb
Greenland Harga Mati, Uni Eropa Peringatkan Trump: Invasi Akan Jadi Akhir NATO
• 4 jam laluwartaekonomi.co.id
thumb
Daftar Titik Banjir dan Tanah Longsor di Bogor, 7 Kecamatan Terdampak
• 20 jam laludetik.com
Berhasil disimpan.