Petinggi Iran Sindir Trump Bakal Bernasib seperti Firaun

bisnis.com
3 jam lalu
Cover Berita

Bisnis.com, JAKARTA - Pemimpin Tertinggi Iran Ayatollah Ali Khamenei melakukan sindiran pedas terhadap Donald Trump pada Senin (12/1/2026).

Ia menyamakan Presiden Amerika Serikat (AS) tersebut dengan Firaun. Khamenei memperingatkan bahwa Trump akan bernasib sama seperti para tiran masa lalu.

Sindiran tersebut dibagikan oleh Khamenei melalui akun X-nya, di mana ia menampilkan sebuah sarkofagus bergaya firaun yang tampak runtuh dengan wajah menyerupai Trump, disertai tulisan "Seperti Firaun".

Dalam pesan berbahasa Persia yang menyertai unggahan tersebut, Khamenei mengatakan para penguasa arogan yang berusaha menguasai dunia seperti Firaun, Nimrod, Reza Khan, dan Mohammad Reza, akhirnya tumbang saat berada di puncak kekuasaan.

googletag.cmd.push(function() { googletag.display("div-gpt-ad-parallax"); });

"Yang satu ini juga akan dijatuhkan," katanya, merujuk pada Trump.

Adapun unggahan sindiran tersebut muncul setelah Trump mengancam pemimpin Iran, termasuk pernyataan yang dikaitkan dengan gelombang protes dan gejolak internal di negara tersebut.

Baca Juga

  • Konflik Trump Vs The Fed Hidupkan Lagi Sentimen 'Sell America'
  • Krisis Iran Memanas, Trump Buka Peluang Operasi Militer
  • Nekat, Donald Trump Klaim Dirinya sebagai Presiden Sementara Venezuela

Iran diguncang demonstrasi sejak 28 Desember di Teheran menyusul anjloknya nilai tukar rial Iran dan memburuknya kondisi ekonomi. Demonstrasi kemudian meluas ke sejumlah kota lain.

Tidak ada data resmi soal korban jiwa. Namun, Human Rights Activists News Agency (HRANA), kelompok HAM yang berbasis di AS, memperkirakan sedikitnya 544 orang tewas, termasuk aparat keamanan dan demonstran, serta lebih dari 1.000 orang terluka.

HRANA juga melaporkan sedikitnya 10.681 demonstran ditahan di 585 lokasi di seluruh negeri, yang mencakup 186 kota di 31 provinsi.

Sementara itu, sedikitnya 109 anggota aparat keamanan Iran tewas dalam kerusuhan dalam beberapa hari terakhir, menurut laporan Al Jazeera pada Minggu, yang mengutip Kantor Berita Tasnim Iran.


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Lirik Lagu Running to Future - ZEROBASEONE
• 3 jam laluinsertlive.com
thumb
Emiten TP Rachmat (ASSA) Suntik Modal Rp20 Miliar ke Entitas Anak
• 44 menit laluwartaekonomi.co.id
thumb
PSBS Pesta Gol ke Gawang Bhayangkara FC di BRI Super League, Kahudi Ingatkan Pemain Tak Cepat Puas
• 5 jam lalubola.com
thumb
Pencuri Motor yang Tembak Warga di Palmerah Ikut Tertembak Saat Akan Kabur
• 13 jam lalukompas.com
thumb
22 RT dan 5 Ruas Jalan di Jakarta Masih Tergenang Banjir
• 2 jam lalukompas.id
Berhasil disimpan.