166 Sekolah Rakyat Diresmikan, Kepala Bakom: Negara Hadir untuk Anak-anak Miskin Ekstrem

liputan6.com
12 jam lalu
Cover Berita

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto meresmikan 166 Sekolah Rakyat yang tersebar di 34 provinsi di seluruh Indonesia, Senin (12/1). Peresmian ini merupakan langkah strategis pemerintah dalam memperluas akses pendidikan yang inklusif, merata, dan berkeadilan bagi seluruh anak bangsa, khususnya anak-anak dari keluarga miskin ekstrim.

Angga Raka Prabowo, Kepala Badan Komunikasi (Bakom) Pemerintah RI, menyampaikan bahwa peresmian Sekolah Rakyat menegaskan komitmen negara untuk menjadikan pendidikan sebagai pondasi utama pembangunan sumber daya manusia Indonesia.

Advertisement

BACA JUGA: Siswi Sekolah Rakyat Dasar Beri Surat ke Prabowo: Terima Kasih Kami Bisa Merasakan Sekolah

Sekolah Rakyat didedikasikan oleh negara sebagai upaya memutus kemiskinan ekstrem melalui pendidikan. Melalui sekolah berasrama yang sepenuhnya ditanggung negara, anak-anak dari keluarga miskin dan miskin ekstrem—khususnya kelompok desil 1 dan desil 2 berdasarkan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN)—dapat memperoleh kesempatan untuk mengubah nasib dan masa depan mereka.

“Peresmian 166 Sekolah Rakyat ini menegaskan bahwa negara hadir untuk memastikan setiap anak Indonesia, tanpa terkecuali, mendapatkan hak atas pendidikan yang layak,” ujar Angga.

Ia menjelaskan bahwa dalam peresmian tersebut, Presiden Prabowo menekankan pentingnya membangun kepercayaan diri dan semangat belajar bagi anak-anak yang menempuh pendidikan di Sekolah Rakyat.

Presiden mendorong para siswa agar tidak pernah merasa kecil hati terhadap kondisi yang dihadapi, serta terus belajar dengan tekun sebagai jalan untuk memperbaiki masa depan dan mengangkat harkat serta martabat keluarga.

“Pesan Presiden kepada anak-anak Sekolah Rakyat sangat jelas, jangan pernah merasa kecil hati. Masa depan tidak ditentukan oleh keterbatasan, tetapi oleh semangat, ketekunan, dan kemauan untuk terus belajar,” ungkap Angga.

 


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
KLa Project Rayakan 37 Tahun Berkarya Lewat Konser Spesial Bertajuk "37 LUX NOVA" di Jakarta
• 2 jam lalupantau.com
thumb
Butuh Asuransi, Jennifer Marshall Kecewa Tidak Main Film Stranger Things
• 22 jam lalugenpi.co
thumb
Pembunuh Konsultan Proyek di Subang Ditangkap, Pelaku Sakit Hati Hingga Bacok Korban Berkali-kali
• 7 jam lalurepublika.co.id
thumb
2.000 Orang Mengungsi Gegara Banjir di Jakarta
• 12 jam lalujpnn.com
thumb
Kepala Bakom RI: 166 Sekolah Rakyat Baru, Negara Hadir Buat Anak Miskin Ekstrem
• 11 jam lalukumparan.com
Berhasil disimpan.