Prabowo Mau Bikin Kampus Kedokteran, Sains, dan Teknis Gratis untuk Anak Miskin

kompas.tv
13 jam lalu
Cover Berita
Presiden RI Prabowo Subianto dalam agenda retret Kabinet Merah Putih di Hambalang, Bogor, Selasa (6/1/2026). (Sumber: ANTARA/HO-Sekretariat Presiden.)

BANJARBARU, KOMPAS.TV - Presiden RI Prabowo Subianto menyatakan, pemerintah akan membuka kampus-kampus kedokteran, teknik, dan sains gratis. 

Kampus itu bisa diakses gratis oleh anak-anak dari keluarga miskin, dengan seluruh biaya pendidikan ditanggung negara.

Kebijakan itu disampaikan Prabowo saat meresmikan 166 Sekolah Rakyat di 34 provinsi di Balai Besar Pendidikan dan Pelatihan Kesejahteraan Sosial Banjarmasin, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, Senin (12/1/2026).

“Kita kekurangan ratusan ribu dokter. Rakyat kita perlu dokter, perlu dokter gigi. Tidak bisa hanya dengan bicara. Kita harus buka sekolah-sekolah, kampus-kampus yang banyak,” kata Prabowo.

Baca Juga: Kelakar Prabowo Akui Orang Banyumas-Sulawesi: Orang Banyumas Agak Beda dengan Orang Solo

“Kampus-kampus ini nanti dibuka untuk semua anak-anak Indonesia dan mereka tidak boleh bayar, dibayar oleh negara,” lanjutnya. 

Ia menegaskan, negara harus berani memutus rantai kemiskinan melalui pendidikan tinggi yang selama ini sulit diakses masyarakat miskin karena biaya mahal.

“Saya ingin anaknya tukang pemulung bisa jadi insinyur, bisa jadi dokter, bisa jadi pengusaha, bisa jadi jenderal. Itu cita-cita saya,” ucapnya. 

Ia menuturkan, Indonesia saat ini mengalami kekurangan besar tenaga kesehatan, khususnya dokter dan dokter gigi.

Karena itu, membuka akses pendidikan kedokteran secara luas dinilai menjadi solusi strategis jangka panjang.

Penulis : Dina Karina Editor : Deni-Muliya

1
2
Show All

Sumber :

Tag
  • prabowo subianto
  • presiden prabowo
  • kampus kedokteran gratis
  • kampus teknis sains gratis
  • sekolah rakyat
  • dana pendidikan
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
SBY Tegaskan Demokrat Harus Jadi Solusi Bangsa
• 23 jam lalutvrinews.com
thumb
Kecelakaan di Pelintasan Kediri, Pemotor Lansia Tewas Tertabrak Kereta Api Brantas
• 13 jam lalurctiplus.com
thumb
MU Terancam Nirgelar Lagi, Target Realistis 4 Besar Liga!
• 15 jam lalutabloidbintang.com
thumb
Jagal Ancam Mogok Kerja Sampai Pasokan Daging Sapi di Surabaya Kosong
• 7 jam lalusuarasurabaya.net
thumb
Kampung Haji Indonesia Tampung 25 Ribu Jemaah, Bisa Tekan Biaya Haji
• 7 jam laluidntimes.com
Berhasil disimpan.