Kata John Herdman soal Ekpektasi Tinggi Fans Timnas Indonesia

kompas.tv
3 jam lalu
Cover Berita
Pelatih Timnas Indonesia John Herdman saat diwawancari awak media didampingi Kepala Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji (kanan) usai perkenalannya, Selasa (13/1/2026). (Sumber: Tangkapan layar KompasTV)

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pelatih baru Timnas Indonesia, John Herdman resmi diperkenalkan kepada publik pada Selasa (13/1/2026) pagi WIB. 

Dalam konferensi pers perdananya sebagai pelatih Timnas Indonesia tersebut, John Herdman buka suara soal ekpektasi tinggi fans Timnas Indonesia. 

Menurut pelatih berusia 50 tahun itu, tekanan dan ekspektasi tinggi dari para suporter Timnas Indonesia yang akan dia hadapi merupakan sebuah privilese.

"Tekanan itu merupakan privilese, Anda datang ke sebuah organisasi, memimpin sebuah tim, Anda menanggung beban sebuah negara. Beban itu bisa menjadi malapetaka atau anugerah," kata John Herdman. 

Baca Juga: Tampil Perdana sebagai Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman Janji Bawa Garuda ke Panggung Dunia

"Tentunya kami akan mengubahnya menjadi sebuah anugerah. Bagi kita semua, ini akan menjadi kesempatan besar. Saya akan mengatakan ke pemain, tekanan ini adalah berkah dan kami akan mendengarkan para fans, kami akan menggunakan energi mereka" imbuh mantan pelatih Toronto FC. 

Lebih lanjut, John Herdman mengatakan kepada para suporter Indonesia bahwa untuk lolos ke Piala Dunia tidak semudah membalikkan telapak tangan. 

Walaupun demikian, Herdman menyebut Indonesia sudah membuat langkah besar dalam upayanya lolos ke Piala Dunia. 

"Lolos ke Piala Dunia tidak bisa terjadi dalam semalam, butuh 36 tahun untuk Kanada merealisasikannya," papar pelatih yang meloloskan Kanada ke Piala Dunia 2022. 

Baca Juga: John Herdman Jadi Pelatih Timnas, Siapa yang Digandeng Jadi Asisten Pelatih Lokal? Ini Analisisnya

Penulis : Gilang Romadhan Editor : Gading-Persada

1
2
Show All

Sumber : Kompas TV

Tag
  • John Herdman
  • pelatih timnas indonesia
  • Timnas Indonesia
  • PSSI
  • Timnas
  • john herdman timnas
Selengkapnya


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Update 4 WNI Korban Penculikan Bajak Laut: 2 Aman, 2 Lainnya ke Ibu Kota Gabon
• 1 jam lalukompas.com
thumb
Alvaro Arbeloa pelatih baru Real Madrid
• 11 jam laluantaranews.com
thumb
Megawati Sebut Pilkada Lewat DPRD Bentuk Kemunduran Demokrasi
• 15 jam lalutvrinews.com
thumb
Persija Berdiri Bersama Allano Lima Lawan Aksi Rasial
• 16 jam lalumedcom.id
thumb
Kemlu RI Pantau Situasi WNI di Iran, Siapkan Rencana Kontinjensi untuk Evakuasi
• 20 jam laluokezone.com
Berhasil disimpan.