Penjualan Mobil 2025 Buruk-Tak Capai Target, 2026 Ada Titik Terang?

cnbcindonesia.com
5 jam lalu
Cover Berita
Foto: Suasana stand booth pameran mobil di GJAW 2024 di ICE BSD, Tangerang, Jumat, 22/11.. (CNBC Indonesia/Muhammad Sabki)

Jakarta, CNBC Indonesia - Kinerja pasar mobil nasional sepanjang 2025 berakhir di bawah tekanan. Penjualan mobil dari pabrikan ke diler tercatat hanya sekitar 800 ribu unit, turun dibandingkan capaian tahun sebelumnya. Kondisi ini membuat Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia masih berhitung sebelum mematok target penjualan tahun depan.

"Proyeksi tahun 2026 masih harus dibahas dengan anggota dulu," ujar Ketua I Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo) Jongkie Sugiarto kepada CNBC Indonesia, dikutip Selasa (13/1/2026)

Meski pasar belum sepenuhnya pulih, Gaikindo masih menyimpan optimisme jangka menengah terhadap industri otomotif nasional. Namun, Jongkie menegaskan penetapan target tidak bisa dilepaskan dari dinamika ekonomi, kebijakan pemerintah, serta kesiapan industri dan konsumen.


Dengan kondisi 2025 yang belum ramah, pembahasan target 2026 dinilai harus realistis.

"Itu harapan kita semua (tembus di atas 1 juta unit)," kata Jongkie.

Baca: Insentif 2026 Dinanti, Sinyal Resah Industri Otomotif RI Megap-Megap?

Sepanjang Januari hingga Desember 2025, Gaikindo mencatat penjualan wholesales mencapai 803.687 unit, terkoreksi 7,2% dibandingkan 2024 yang masih berada di level 865.723 unit.

Pelemahan juga terjadi di sisi ritel, dengan penjualan dari diler ke konsumen hanya mencapai 833.692 unit atau turun sekitar 6,3% secara tahunan. Tren ini mencerminkan tekanan daya beli dan kehati-hatian konsumen dalam membelanjakan kendaraan baru.

Adapun di tahun 2025 lalu Gaikindo gagal memenuhi target awal, di mana pada awal tahun ditetapkan proyeksi penjualan mobil sepanjang 2025 setidaknya sebanyak 900 ribu unit, naik sedikit dibanding 2024. Namun nyatanya penjualan hanya di 800 ribuan unit.

Baca: Ramal Ekonomi RI 2026 Tumbuh 5,5%, Anindya Bakrie Tunjuk Syarat Utama

(dce)
Saksikan video di bawah ini:
Video: Bos Otomotif Ungkap Nasib Pasar Otomotif Lokal Vs Pasar Ekspor

Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Kebun hingga Tambak di Aceh Rusak akibat Bencana, Sektor Ekonomi Butuh Percepatan Pemulihan
• 22 jam lalukompas.id
thumb
Tidak Posting Dukungan, Aurelie Moeremans Lindungi Teman-temannya
• 10 jam lalugenpi.co
thumb
Dugaan Penistaan Agama Pandji Pragiwaksono, Polisi Periksa Pelapor dan Ahli
• 18 jam lalumetrotvnews.com
thumb
Jumat 16 Januari 2026 Libur Apa? Ini Ketentuan SKB 3 Menteri
• 1 jam laludetik.com
thumb
Arahan Megawati ke Kader PDIP: Kritik Pemerintah Harus Berbasis Data, Bukan Emosi
• 20 jam lalusuara.com
Berhasil disimpan.