Event Belanja Nasional Catat Transaksi Rp122,28 triliun, Daya Beli Mulai Pulih?

idxchannel.com
3 jam lalu
Cover Berita

Perhelatan belanja nasional pada 2025, terdiri dari Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas), Belanja di Indonesia Aja (BINA), dan EPIC Sale.

Event Belanja Nasional Catat Transaksi Rp122,28 triliun, Daya Beli Mulai Pulih? Foto: iNews Media Group.

IDXChannel - Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian mencatat serangkaian perhelatan belanja nasional pada 2025, terdiri dari Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas), Belanja di Indonesia Aja (BINA), dan EPIC Sale.

Ketiga program tersebut mencapai realisasi transaksi sebesar Rp122,28 triliun, melampui target yaitu Rp110 triliun.

Baca Juga:
Daya Beli Membaik, Emiten Sektor FMCG dan Ritel Masih Prospektif di 2026

"Kesuksesan Harbolnas, BINA, dan EPIC Sale di penghujung 2025 bukan sekadar angka transaksi, melainkan bukti nyata resiliensi konsumsi rumah tangga kita. Capaian yang melampaui target, menunjukkan meningkatnya kepercayaan masyarakat serta peran penting produk lokal dalam rantai pasok nasional," ujar Juru Bicara Koordinator Bidang Perekonomian Haryo Limanseto dalam keterangan tertulis, Selasa (13/1/2026).

Program Harbolnas yang diselenggarakan pada 10 sampai dengan 16 Desember 2025 berhasil mencatatkan realisasi transaksi sebesar Rp36,4 triliun, melampai target yang ditetapkan yaitu Rp34 triliun. 

Baca Juga:
Dukung Daya Beli dan Tenaga Kerja, Program Magang Nasional 2025 Jangkau 102.696 Lulusan

Dari capaian tersebut, sebesar Rp16,6 triliun berasal dari penjualan produk lokal. Program ini terselenggara melalui kolaborasi dengan Asosiasi E-Commerce Indonesia (idEA) dan melibatkan pelaku UMKM serta platform digital nasional.

Selain itu, Program BINA, yang berkolaborasi bersama Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (HIPPINDO) dan Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI), mencatatkan total realisasi sebesar Rp119,3 triliun sepanjang 2025. 

Baca Juga:
Kebijakan PP Pengupahan Bisa Tingkatkan Daya Beli Pekerja Industri

Khusus untuk BINA Indonesia Great Sale (IGS) Nataru yang diselenggarakan mulai 18 Desember 2025 sampai dengan 4 Januari 2026, mencapai realisasi transaksi sebesar Rp31 triilun, melebihi target Rp30 triliun. 

Lebih lanjut, untuk Program Ritel Nasional, melalui kemitraan dengan Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (APRINDO), mencapai total realisasi transaksi di 2025 sebesar Rp240,12 triliun dengan didukung berbagai sub-event seperti seperti Friday Mubarak, Holiday Sale, Merdeka Madness, hingga EPIC Sale Nataru 2025. 

Dengan fokus utama di akhir tahun, yaitu EPIC Sale Nataru 2025 yang diselenggarakan tanggal 1 sampai dengan 31 Desember 2025, berkontribusi sebesar Rp54,88 triliun, mendekati target yaitu Rp56 triliun.

"Ke depan, Pemerintah akan terus memperkuat sinergi dengan dunia usaha dan asosiasi untuk memastikan event-event belanja nasional tidak hanya mendorong transaksi jangka pendek, tetapi juga memperkuat struktur ekonomi nasional yang inklusif dan berkelanjutan," ujar Haryo.

(NIA DEVIYANA)


Artikel Asli

Berikan komentar Anda
Lanjut baca:

thumb
Wapres Gibran Dorong Penguatan Program Pariwisata Berkelanjutan di Rakornas Kepariwisataan 2026
• 7 menit laludisway.id
thumb
KPK Geledah Kantor Ditjen Pajak
• 3 jam lalukumparan.com
thumb
Babak Baru Kasus Ijazah Jokowi, Berkas 3 Tersangka Sudah Dilimpahkan ke Jaksa, Siapa Saja Mereka?
• 8 jam lalutvonenews.com
thumb
Ini 9 Isu Prioritas yang akan Dibahas DPR pada Masa Sidang III Tahun 2025-2026 | KOMPAS SIANG
• 2 jam lalukompas.tv
thumb
Aurelie Moeremans Tuangkan Luka Batin Lewat Buku Broken Strings, Angkat Kisah Patah Hati dan Bangkit
• 22 jam lalugrid.id
Berhasil disimpan.