GenPI.co - Beredar sebuah video yang diunggah di media sosial memperlihatkan sebuah bus Transjakarta dengan nomor 4B rute Manggarai-UI menabrak sebuah tiang.
Momen ini terjadi pada Senin (12/1) dan diunggah melalui akun @lensa_tanjungbarat di Instagram.
"Dugaan sementara pramudi mengantuk dan kurang fokus, kejadian tersebut juga telah ditangani pihak kepolisian sektor Jagakarsa," tulis akun tersebut, dikutip Selasa (13/1).
Akibatnya, seorang penumpang mengalami luka setelah Transjakarta tersebut menabrak tiang.
Belakangan diketahui Transjakarta dengan nomor kendaraan B-7022-TGX menabrak tiang di Jalan Raya Pasar Minggu (Jakarta Selatan) akibat sopir kurang berhati-hati.
Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Komarudin mengatakan kecelakaan ini berawal saat bus Transjakarta melaju dari arah selatan menuju utara di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
"Bus bernomor B-7022-TGX yang dikemudikan sopir berinisial KM melaju dari arah selatan menuju utara di Jalan Raya Pasar Minggu, Jakarta Selatan," beber dia.
Namun demikian, sopir bus tersebut diduga kurang hati-hati sehingga kendaraan menabrak tiang saat sampai di kolong layang Tol Lingkar Luar Jakarta (Jakarta Outer Ring Road/JORR).
"Akibat kejadian tersebut penumpang Transjakarta NRKB B-7022-TGX mengalami luka dan dibawa ke RS Pasar Rebo untuk mendapatkan perawatan," jelas dia.
Komarudin menyebutkan 1 orang merupakan penumpang bus Transjakarta mengalami luka.(*)
Video viral hari ini:





